8 Hektare Savana Gunung Bromo Terbakar, Penyebab Masih Dalam Penyelidikan

Jurnalis: Shinta Miranda
Editor: Muhammad Faizin

20 Juni 2024 11:36 20 Jun 2024 11:36

Thumbnail 8 Hektare Savana Gunung Bromo Terbakar, Penyebab Masih Dalam Penyelidikan Watermark Ketik
Ilustrasi Gunung Bromo. (Foto: Shinta Miranda/Ketik.co.id)

KETIK, SURABAYA – Kebakaran melanda kawasan savana Gunung Bromo, tepatnya di Bukit Widodaren. Total lahan yang terdampak sementara ini diperkirakan mencapai 8 hektare.

Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Jatim, Satrio Nurseno mengatakan kebakaran terjadi Kamis (20/6/2024) sekitar pukul 11.00 WIB.

"Telah terjadi kebakaran hutan di wilayah TNBTS (Taman Nasional Bromo Tengger Semeru). Kondisi saat ini, masih terlihat asap," kata Satrio dikutip Suara.com

Satrio menyampaikan bahwa kondisi saat ini masih terlihat asap di wilayah tersebut.

"Untuk penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan," ucapnya.

"Update hari ini, kurang lebih 8 hektare lahan yang terbakar," tambahnya.

Saat ini, petugas BPBD Pasuruan masih berupaya memadamkan api di lokasi kejadian. "Personel BPBD Provinsi Jatim dan tim BPBD Kabupaten Pasuruan sedang melakukan penilaian dan koordinasi dengan pihak terkait," kata Satrio. (*)

Tombol Google News

Tags:

Savana Bromo Gunung Bromo Kebakaran Savana BPBD Jatim Satrio Nurseno kebakaran Bromo