7 Objek Wisata Gunung Gede Cianjur, Ada Kawah hingga Air Terjun, Semua Mempesona!

Jurnalis: Wandi Ruswannur
Editor: M. Rifat

16 April 2024 00:02 16 Apr 2024 00:02

Thumbnail 7 Objek Wisata Gunung Gede Cianjur, Ada Kawah hingga Air Terjun, Semua Mempesona! Watermark Ketik
Edelweiss di Puncak Gunung Gede (Foto: BBTN Gunung Gede-Pangrango)

KETIK, CIANJUR – Gunung Gede terletak di antara Kabupaten Cianjur, Kabupaten Bogor dan Kabupaten Sukabumi, Provinsi Jawa Barat. Gunung ini bertipe stratovolcano dengan ketinggian 2.958 Mdpl dan pernah meletus terakhir pada 1957.

Gunung Gede dikelilingi hutan yang kaya akan berbagai jenis flora dan fauna serta menjadi salah satu laboratorium alami yang banyak digunakan sebagai objek penelitian.

Gunung Gede termasuk dalam kawasan Taman Nasional Gede-Pangrango yang pada 1977 telah ditetapkan sebagai Cagar Biosfir oleh Unesco dan juga sebagai Sister Park dengan Taman Negara.

Ada banyak kawasan wisata alam yang indah dan menjadi salah satu tujuan para wisatawan baik domestik maupun mancanegara. Dari berbagai sumber yang dihimpun, berikut beberapa objek wisata utama di Gunung Gede, yaitu:

1. Telaga Biru
Telaga Biru mempunyai luas 5 hektar ini berada di ketinggian 1.575 Mdpl (sekitar 1,5 Km dari pintu masuk Cibodas). Keindahan danau ini terpancar dari warna kebiruan pada air yang disebabkan oleh banyaknya ganggang biru pada telaga ini.

2. Rawa Gayonggong
Rawa Gayonggong berada setelah melewati pos pendakian pertama atau setelah pos pemeriksaan barang. Kita akan melewati jembatan di atas rawa, inilah lokasi Rawa Gayonggong berada.

Pemandangan alam di sini begitu mempesona, pepohonan rindang berjajar dengan view puncak gunung yang menjulang. Konon jembatan di rawa ini menjadi tempat melintasnya macan tutul sekitar 3 bulan sekali.

Foto Air Terjun Cibeureum (Foto: BBTN Gunung Gede-Pangrango)Air Terjun Cibeureum (Foto: BBTN Gunung Gede-Pangrango)

3. Air Terjun Cibeureum
View selanjutnya adalah Air Terjun Cibeureum yang memiliki ketinggian sekitar 50 meter. Terletak di sekitar 2,8 Km dari Cibodas. Keberadaan lumut merah di sekitar air terjun menjadi latar belakang penamaan curug ini.

4. Sumber Air Panas
Selain telaga dan air terjun, masih ada sumber air panas. Perlu waktu sekitar 2-3 jam untuk mencapai sumber air panas ini melalui jalur Cibodas.

Lokasi sumber air panas ini terletak di sekitar 5,3 Km dari Cibodas. Untuk melewati jalus treck ini telah tersedia tali untuk berpegangan, karena sumber air panas ini berada di tengah-tengah jalur pendakian.

5. Kandang Batu dan Kandang Badak
Di ketinggian 2.220 Mdpl atau berjarak sekitar 7,8 Km dari Cibodas, akan dijumpai pos terakhir sebelum mencapai jalur menuju ke puncak gunung. 

Lokasi ini banyak digunakan sebagai tempat untuk berkemah, memiliki area luas dengan pepohonan yang rindang banyak penjual makanan dan minuman.
 
6. Alun-Alun Suryakencana
Padang Edelweiss ketinggian 2.750 Mdpl dengan luas mencapai sekitar 50 hektare, hamparan bunga Edelweiss, cocok dijadikan spot foto. Lokasi yang sering dikenal dengan istilah Alun-alun Suryakencana ini disebut-sebut sebagai salah satu lokasi terbaik di Indonesia yang memiliki pemandangan taman Edelweiss terindah. Perlu dicatat bahwa di lokasi ini dilarang memetik bunga tersebut.

Foto Kawah Gunung Gede (Foto: BBTN Gunung Gede-Pangrango)Kawah Gunung Gede (Foto: BBTN Gunung Gede-Pangrango)

7. Puncak dan Kawah Gunung Gede
Di puncak Gunung Gede terdapat tiga puncak kawah yang masih aktif, yaitu Kawah Lanang, Kawah Ratu dan Kawah Wadon. Untuk mencapai puncak kawah ini, dibutuhkan waktu sekitar 5 jam perjalanan dari Cibodas. 

Di puncak ini aroma belerangnya sangat kuat sehingga bisa diminimalisir dengan menggunakan masker. Dari puncak gunung ini juga, bisa terlihat keindahan Cianjur, Sukabumi dan Bogor dari atas ketinggian.

Untuk estimasi biaya naik Gunung Gede, ada harga tiket masuk yang perlu diketahui. Harga ini berlaku untuk jalur pendakian Cibodas, Gunung Putri, maupun Selabintana. Tarif tiket ini berlaku untuk 2 hari 1 malam dan sudah termasuk asuransi. Berikut rinciannya dari akun Instagram Balai Besar Taman Nasional (BBTN) Gunung Gede Pangrango:

Untuk hari kerja (Senin-Jumat), harga tiket masuknya adalah sebagai berikut:

- WNI (Warga Negara Indonesia) : Rp29.000
- Pelajar WNI: Rp17.500 (harus 10 orang dengan identitas kartu pelajar/mahasiswa)
- WNA (Warga Negara Asing) : Rp320.000
- Pelajar WNA: Rp211.500

Sementara itu, untuk hari libur (Sabtu/Minggu/Tanggal Merah), harga tiketnya adalah sebagai berikut:

- WNI (Warga Negara Indonesia) : Rp34.000
- Pelajar WNI: Rp20.500 (harus 10 orang dengan identitas kartu pelajar/mahasiswa)
- WNA (Warga Negara Asing) : Rp470.000
- Pelajar WNA: Rp311.500

Selain membayar tiket masuk Gunung Gede, ada beberapa biaya yang diperlukan seperti biaya akomodasi dan transportasi, hingga biaya perlengkapan dan logistik. Selamat berpetualang! (*)

Tombol Google News

Tags:

BBTN Gunung Gede Cianjur Kawah  Edelweiss air terjun