189 Pejabat Pemkot Surabaya Dirotasi, Eri Cahyadi Ungkap Penyebabnya

Jurnalis: Shinta Miranda
Editor: Mustopa

7 Agustus 2023 10:08 7 Agt 2023 10:08

Thumbnail 189 Pejabat Pemkot Surabaya Dirotasi, Eri Cahyadi Ungkap Penyebabnya Watermark Ketik
Eri Cahyadi pada acara pelantikan pejabat di lingkungan Pemkot Surabaya. (Foto: Shinta Miranda/Ketik.co.id)

KETIK, SURABAYA – Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi melakukan perombakan terhadap pejabat di lingkungan Pemerintah Kota Surabaya. Ada 189 pejabat yang dirotasi dalam pelantikan yang berlangsung di Gedung Sawunggaling, Senin, (7/8/2023). 

"Kalau yang di tingkat kecamatan, kelurahan yang dia menjabat struktural, kasi sekretaris lurah dan camat yang lebih 5 tahun kita putar. Nanti yang 3 tahun kita roling (putar) lagi, kita sudah komitmen," kata Eri Cahyadi.  

Eri mengatakan, perputaran atau mutasi pejabat atau petugas pelayanan masyarakat adalah hal yang wajar. Dia tak ingin ada pejabat yang terlalu lama berdiam di satu posisi. 

”Harus belajar di banyak tempat. Bagaimana mengelola anggaran, bagaimana harus menghadapi dan melayani masyarakat, itu kuncinya sebagai pegawai negeri sipil melayani masyarakat,” terangnya. 

Di sisi lain, ia berharap para pejabat yang sudah diamanahi jabatan bisa berkomitmen melayani masyarakat. Dia berpesan kepada para lurah, camat, bahkan sub bagian terkecil untuk tidak sungkan meminta bantuan kepala dinas. 

Beberapa pejabat di lingkungan Pemkot Surabaya, Afghani Whardana yang sebelumnya menjadi Staf Ahli Wali Kota Bidang Hukum Politik dan Pemerintahan, kini menjadi kepala DPMPTSP. 

Irvan Widyanto sebelumnya Asisten Perekonomian dan Pembangunan kini diganti menjadi staff ahli Bidang Hukum Politik dan Pemerintahan. Sedangkan Agus Imam Sonhaji yang sebelumnya Kepala Dinas Pendudukan dan Catatan Sipil (Dispendukcapil) naik jabatan ke Asisten Perekonomian dan Pembangunan. 

Sementara Muhammad Fikser diangkat menjadi Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Surabaya. Dia rangkap jabatan karena juga diamanahi sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Kominfo.

"Pak Fikser sebagai Kasatpol PP, definitif nya Kasatpol PP tapi juga Plt Kominfo. Kan harus dilelang lagi. Kalau lelang ini susah," ujar Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi. (*)

Tombol Google News

Tags:

Eri Cahyadi Mutasi Jabatan rotasi Pemkot Surabaya Fikser