Warga Kecamatan Sukun Dapat Hadiah Bedah Rumah dari Kapolresta Malang Kota

Jurnalis: Lutfia Indah
Editor: M. Rifat

17 Juni 2023 11:15 17 Jun 2023 11:15

Thumbnail Warga Kecamatan Sukun Dapat Hadiah Bedah Rumah dari Kapolresta Malang Kota Watermark Ketik
Kapolresta Malang Kota, Kombes Pol Budi Hermanto bersama anak-anak (foto: Humas Polresta Malang Kota)

KETIK, MALANG – Berawal dari komentar di postingan Instagram, Sati Widyawati warga Kecamatan Sukun mendapat hadiah dari Kapolresta Malang Kota, Kombes Pol Budi Hermanto.

Berkat komentarnya itu, Sari mendapatkan hadiah berupa bedah rumah dari Polresta Malang Kota.

Peristiwa tersebut bermula dari komentar Sari di Instagram Polresta Malang Kota pada Juni 2022 lalu. Ia mengatakan bahwa anak lelakinya bernama Yozay Wijaya berulang tahun pada 1 Juli 2012. Tanggal tersebut bertepatan dengan Hari Bhayangkara.

Ia tak pernah menyangka bahwa kini keluarganya menjalin persahabatan dengan Kombes Pol Budi Hermanto.

"Memang benar tepat sekitar satu tahun lalu kami melihat komentar dari ibunya Yozay yang memberitahukan bahwa anaknya juga lahir bertepatan dengan Hari Bhayangkara 1 Juli dan kemudian saya meminta anggota untuk mengeceknya. Ternyata itu semua benar," terang Buher, panggilan akrab Budi Hermanto.

Yozay dan keluarga pun mendapat kesempatan untuk hadir pada beberapa kegiatan, seperti perayaan Hari Bhayangkara ke-76, perayaan Hari Raya Idul Adha 2022, Tasyakuran Tahun Baru 2023, dan sebagainya.

Bahkan pada peringatan Hari Bhayangkara ke-77 tahun 2023 ini, keluarga Yozay mendapatkan program bedah rumah dari Polresta Malang Kota.

Foto Kapolresta Malang Kota mengunjungi lokasi bedah rumah (foto: Humas Polresta Malang Kota)Kapolresta Malang Kota mengunjungi lokasi bedah rumah (foto: Humas Polresta Malang Kota)

"Program bedah rumah ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan hari Bhayangkara ke-77. Kami ingin memberikan banyak manfaat kepada masyarakat di Kota Malang khususnya untuk keluarga Yozay yang dari dulu sudah memiliki impian untuk memiliki rumah lebih sehat. Doa keluarga kecil ini diwujudkan oleh Polresta Malang Kota yang bersinergi dengan Batasmedia 99 serta para donatur lainnya," lanjutnya.

Ayah Yozay, Roni Wijaya pun turut berterima kasih kepada Kapolresta Malang Kota. Selama ini keluarga kecil tersebut harus tinggal di rumah yang berukuran 4,5 x 6,5 meter. Rumah tersebut terlihat tampak kurang sehat.

"Kami sangat berterima kami kepada Bapak Kapolresta Malang Kota Kombes Budi Hermanto yang telah memberikan banyak perhatiannya kepada Ananda kami. Bahkan saat ini keluarga kami mendapat bantuan bedah rumah yang telah kami tinggali sejak 2015," ucap Roni.

Selama prose bedah rumah, Polresta Malang Kota dan Batasmedia99 akan terus meninjau pembangunan hingga tanggal 28 Juni 2023. Tak hanya rumah milik Yozay, bedah rumah juga dilakukan di dua lokasi lain di Kecamatan Sukun.(*)

Tombol Google News

Tags:

Bedah rumah hari Bhayangkara ke-77 Polresta Malang Kota