KETIK, SURABAYA – Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Menur Surabaya siap menerima para Caleg yang gagal dan mengalami depresi dalam menghadapi Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
Dirut RSJ Menur Vitria Dewi menjelaskan bahwa RSJ Menur siap menampung para Caleg Jatim dengan fasilitas yang lengkap.
"Kami selalu siap, ada pemilihan Caleg atau tidak yang jelas tidak ada penolakan pasien. RSJ Menur selalu siap. Bahkan ruangan kami semua lengkap ada untuk visum dan penyakit penyerta," kata Vitria pada Kamis, (30/11/2023).
Salah satu ruang perawatan di RSJ Menur. (Foto: RSJ Menur)
Vitria menambahkan RSJ Menur menyiapkan ratusan bed, tepatnya 355 bed karena rumah sakit ini merupakan unggulan dari rumah sakit jiwa yang lain.
"Ada untuk jiwa dan non jiwa. Kalau untuk non jiwa kami siapkan 40 bed. Maka sisanya 315 itu adalah yang jiwa. Itu pun masih dibagi-bagi karena RSJ Menur ini unggulan jiwa," ujarnya.
Terkait bangsal atau ruangan khusus untuk Caleg, Vitria menyampaikan dirinya tetap siap dalam segala kondisi apapun. Namun ia berharap tidak ada Caleg yang mengalami depresi.
"Bed kita banyak sudah. Kalau di sini jumlahnya 355 bed. Saya maunya caleg sukses gak ada yang sakit, gak ada yang depresi. Kalau di sini tinggal memfasilitasi mau di ruang apa (kelas)," ungkapnya.
Vitra menjabarkan semua ruangan VIP, baik VIP 1 dan 2 maupun kelas 3 ruangannya sama pakai AC dan standar.
"Berbedanya hanya jumlah bed dalam ruangan," tambahnya.
Lebih lanjut, Vitria menjelaskan di 5 tahun sebelumnya atau Pemilu 2019 memang mungkin ada pasien Caleg yang berobat ke RSJ Menur. Namun, ia enggan menyebut secara detail karena menyangkut privasi pasien.
"Sebelumnya (Pemilu 2019 lalu) saya gak ingat. Setelah itu ada banyak pasien dengan latar belakang, mungkin salah satunya (Caleg)," ungkapnya.
Meski begitu, pasca pemilu lalu tersebut memang RSJ Menur ada peningkatan bed hingga sekarang menurut Vitria, ia menyebut saat ini trend orang mengalami kesehatan mental memang meningkat.
"Jumlah orang mengalami depresi, masalah mental semakin meningkat. Kenapa Menur banyak bed, berarti kesadaran orang periksa kesehatan mental meningkat. Lebih baik jangan sampai sakit, mencegah tidak sampai depresi dan stres berkepanjangan," ungkpanya.
Sementara, Wakil Direktur RSJ Menur Pelayanan Medik dan Keperawatan dr Benediktus Elie Lie menambahkan total untuk tenaga penangan pasien pihaknya mempunyai 10 Psikiater dan 175 perawat. Untuk sistem pelayanan di RSJ Menur sudah terintegrasi kualitas SDM standarilisasi.
"Kita ini Rumah Sakit rujukan untuk jiwa. Kita harus selalu siap kalau ada rujukan harus bisa menangani. Fasilitas, sarpras, SDM harus siap. Pasien membutuhkan kriteria standar kita siap," tegasnya.
Benetikdus menjelaskan di RSJ menur terdapat berbagai ruangan inap yakni VVIP ada 3 bed, VIP 6 bed, kelas 1 ada 24 bed, kelas 2 ada 26 bed, dan kelas 3 ada 212 bed.
"Kita ruangan dibagi-bagi, ada pasien untuk penyakit penyerta dan ada ruang Komorbid. Kita juga ada layanan rawat inap rehabilitasi Napza ada 44 bed cukup banyak, udah terisi 41," tutup Benediktus. (*)