KETIK, SURABAYA – Kwarda Gerakan Pramuka Jawa Timur menggelar ziarah di Taman Makam Pahlawan yang terletak di Jalan Mayjen Sungkono, Surabaya pada Senin (5/8/2024).
Kegiatan ini merupakan agenda tahunan yang selalu dilaksanakan menjelang peringatan Hari Pramuka yang jatuh pada 14 Agustus.
Diikuti sekitar 100 anggota Pramuka dari tingkatan penegak dan pandega, para anggota Pramuka terlihat menaburkan bunga dan memanjatkan doa di makam para pahlawan.
"Kegiatan ini merupakan rangkaian peringatan Hari Pramuka yang ke-63. Agenda ini merupakan aktivitas rutin yang kami gelar setiap tahun," jelas Andalan Daerah Bidang Abdimas Kwarda Jawa Timur, Amin Fauzi, Senin (5/8/2024).
"Para peserta ini terdiri dari Pramuka tingkatan penegak dan pendega yang gugus depannya berada di sekitar taman makam pahlawan," imbuhnya.
Fauzi menambahkan, melalui kegiatan ini pihaknya ingin para anggota pramuka memiliki jiwa patriotisme yang tinggi. Dengan mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang mempertaruhkan nyawa demi bangsa dan negaranya.
"Ya tentunya kami ingin adik-adik Pramuka ini memiliki sifat cinta tanah air dan menghargai jasa para pahlawan yang berjuang demi negara, sehingga gerakan pramuka inj eksis di Indonesia," tambahnya.
Sementara itu salah satu anggota Pramuka Al Khas Syahrun menuturkan bahwa kegiatan ziarah ke makam pahlawan ini merupakan salah satu agenda yang positif untuk menumbuhkan sifat pratriotisme pada para anggota.
Sebagai gerakan kepanduan, sangat penting bagi anggota pramuka untuk memiliki sifat patriotik, agar Pramuka bisa menjadi teladan yang baik bagi masyarakat.
"Anak muda perlu diingatkan soal kepatriotan dengan mengenang jasa pahlawan. Hal ini penting dalam penguatan bangsa dari sisi anak muda," pungkasnya.(*)