Tanggapi Film Dirty Vote, Ini Kata TKD Prabowo-Gibran Jatim

Jurnalis: Moch Khaesar
Editor: Mustopa

13 Februari 2024 05:08 13 Feb 2024 05:08

Thumbnail Tanggapi Film Dirty Vote, Ini Kata TKD Prabowo-Gibran Jatim Watermark Ketik
Ketua TKD Prabowo-Gibran Boedi Prijo Soeprajitno, Selasa (13/2/2024). (Foto: Khaesar/Ketik.co.id)

KETIK, SURABAYA – Adanya film Dirty Vote yang tayang saat masa tenang kampanye Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 menarik perhatian Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Jawa Timur.

TKD menilai film itu tidak mengubah pilihan masyarakat Jawa Timur. Ketua TKD Prabowo-Gibran Boedi Prijo Soeprajitno menilai film dokumenter yang disutradarai Dandhy Laksono ini tak lain hanya kepentingan propaganda.

"Saya lihat film ini isinya banyak bias, lihat saja survey yang ditampilkan dalam awal film ini ditampilkan. Jelas-jelas data yang ditampilkan adalah survey lama akhir tahun 2023 yang menunjukkan bahwa film ini dibuat dengan metode selective bias," katanya, Selasa (13/2/2024).

"Ini artinya data-data yang ditampilkan diambil parsial untuk merugikan paslon tertentu dan menguntungkan kelompok mereka," sambungnya.

Meskipun propaganda ini disengaja, Boedi meyakini bahwa film ini tidak berpengaruh kepada warga Jatim yang diklaimnya berdasarkan survei terbaru Poltracking sudah all in Prabowo Gibran 60,1 persen.

"Kita sudah paham polanya. Ngaku-ngaku edukasi tapi filmnya kok cuma muncul tiap 5 tahun sekali," ujar Boedi.

Boedi menyinggung film serupa yang dibuat lima tahun lalu oleh orang yang sama yakni Sexy Killers yang tujuannya untuk mengkiritik Jokowi.

"Buktinya film tersebut nggak ngefek terhadap suara Pak Jokowi di Jatim dan beliau tetap menang. Artinya film propaganda serupa juga nggak akan pengaruh untuk warga Jatim," imbuh Boedi yang juga mantan kepala Bapenda Jatim ini.

Boedi kembali mengingatkan di masa tenang ini untuk seluruh masyarakat terus menjaga kondusifitas.

"Mari seluruh warga Jawa Timur untuk terus menjaga kondusifitas di masa tenang ini, jangan ikut ikutan menyebarkan narasi propaganda negatif yang kontraproduktif. Mari fokus mengawal pilpres 2024 dengan damai dan riang gembira." Tutup Boedi.(*)

Tombol Google News

Tags:

Prabowo-gibran pemilu 2024 TKD Prabowo-Gibran Jatim Jawa timur Pilihan warga Jatim