Sering Deflasi, Diskopindag Kota Malang Cari Cara Tingkatkan Daya Beli Masyarakat

Jurnalis: Lutfia Indah
Editor: Muhammad Faizin

20 Agustus 2024 09:03 20 Agt 2024 09:03

Thumbnail Sering Deflasi, Diskopindag Kota Malang Cari Cara Tingkatkan Daya Beli Masyarakat Watermark Ketik
Ilustrasi kegiatan jual beli di salah satu pasar di Kota Malang. (Foto: Lutfia/Ketik.co.id)

KETIK, MALANG – Sudah tiga bulan berturut-turut Kota Malang mengalami deflasi. Dinas Koperasi, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskopindag) Kota Malang pun mencari cara untuk meningkatkan daya beli masyarakat. 

Perlu diketahui bahwa deflasi terjadi mulai bulan Mei sebesar 0,08 persen, bulan Juni 0,36 persen, dan deflasi bulan Juli mencapai 0,01 persen.  

Kepala Diskopindag Kota Malang, Eko Sri Yuliadi menjelaskan memang terdapat kecenderungan terhadap penurunan daya beli masyarakat. Namun kondisi tersebut tidak berpengaruh signifikan. 

"Memang ada kecenderungan ke sana (penurunan daya beli) tapi sampai hari ini tingkat konsumen di Kota Malang cukup besar sehingg gak berpengaruh signifikan. Tetep konsumen ada," ujar Eko, Selasa (20/8/2024). 

Diskopindag Kota Malang pun tetap berupaya agar daya beli masyarakat dapat meningkat. Salah satu yang dilakukan ialah promosi melalui event-event tertentu. 

"Banyak upaya dilakukan untuk meningkatkan daya beli, salah satunya promosi, kegiatan berupa event. Itu multiplier effectnya cukup besar. Untuk kebutuhan sembako juga," lanjutnya. 

Tak hanya itu, Diskopindag Kota Malang pun telah menyiapkan upaya apabila terjadi inflasi. Mulai dari operasi pasar, Warung Tekan Inflasi, hingga intervensi harga. 

Kerjasama antar daerah juga menjadi penelanan yang dilakukan. Pasalnya saat ini Kota Malang telah melakukan kerjasama antar daerah bersama Probolinggo untuk komoditas bawang merah, dan Lumajang untuk cabai. 

"Besarannya berapa, masih menunggu kalau harganya terus melambung tinggi. Seperti bawang merah kemarin kita langsung kerjasama dan beli di sana, sekarang turun. Akhirnya kita jaga kestabilan harga," katanya. (*) 

Tombol Google News

Tags:

Diskopindag Kota Malang Kota Malang deflasi Deflasi Kota Malang Daya Beli Masyarakat