KETIK, MAKASSAR – Runner Up 1 Putri Hijabfluencer Indonesia 2022, Nur Fauziah Ramadhany, akrab dengan panggilan Fauziah, gadis cantik kelahiran Makassar, Sulawesi Selatan, yang memiliki beragam prestasi membanggakan meskipun masih duduk di bangku sekolah.
"Kini saya menempuh pendidikan di Sekolah Menengah Atas Muhammadiyah (SMA) 1 Unismuh Kota Makassar tahun 2021- sekarang," kata Fauziah kepada media online nasional Ketik.co.id melalui pesan singkat Whatsapp, pada hari Jumat (27/10/2023).
Selain itu, meskipun umurnya masih sangat belia, kegiatan Fauziah yang memiliki akun media sosial Instagram @ffaauziah dan Tiktok @ffauziaah diisi dengan menjadi seorang model, sosial media kreator, dan influencer bagi generasi muda dan wanita di Kota Makassar.
"Alhamdulillah sejak dulu saya sudah menggeluti berbagai macam lomba modeling, baik tingkat kota, provinsi, maupun skala nasional. Dari situlah seringkali mendapatkan penghargaan akademik dan non akademik," ucap Fauziah yang hobi membaca dan traveling menerangkan dengan detail.
Sebagai Runner Up 1 Putri Hijabfluencer Indonesia 2022, dalam advokasinya Fauziah selalu mengatakan bahwa setiap wanita pasti mampu mencapai tujuan dan ambisi yang dia inginkan, karena selalu percaya bahwa every women have their own beauty.
"Melalui beberapa platform media sosial, saya terus berupaya menginspirasi wanita dan generasi muda dengan segala pencapaiannya. Meski sangat jarang sekali ada seorang model yang berkecimpung dalam dunia pendidikan berbasis Islami, hal itu tak mematahkan tekad saya untuk menggapai impian pada passion yang kini terus digeluti," imbuhnya.
Dalam menjalankan advokasinya, ada begitu banyak hambatan yang Fauziah rasakan, salah satunya hate comment. Namun ia tidak pernah berhenti untuk bersuara dan terus menginspirasi.
"Sebagai seorang Influencer, saya memilih untuk menulis tentang isu-isu yang menempatkan perempuan pada posisi yang tidak menguntungkan, dengan penekanan khusus pada perempuan introvert. Mengapa? karena perubahan tidak terjadi cukup cepat tapi memerlukan waktu," ungkap Dia.
Secara khusus, Fauziah berpesan kepada seluruh muslimah, bahwa semua perempuan harus saling berpegangan tangan dan bersuara serta mampu berkarya. Pihaknya menegaskan, setiap wanita mampu mencapai tujuan dan ambisi yang dia inginkan karena ia percaya bahwa kecantikan tidak ada batasnya dan setiap wanita memiliki keelokannya masing-masing.
"Together with Putri Hijab Indonesia's platform, Fauziah can be seen as a voice for women's rights to wear hijab and change the public stigma about hijab and freedom of expression," bebernya.
Menurutnya, mengekspresikan pendapat melalui tulisan adalah salah satu cara menyuarakan perubahan. Dengan tersedianya platform penerbitan online yang mudah. Maka, jika perempuan memiliki akses, mereka juga dapat melakukannya.
"Media sosial memberikan suara kepada mereka yang tidak bersuara. Jika sebelumnya suara-suara ini tidak terdengar, kini kita memiliki kesempatan untuk melakukan perubahan dengan bersuara dan menyampaikan pesan So Raise Your Voice and Be A Changer," tandasnya.
Adapun beragam prestasi dan pengalaman yang pernah diraih oleh Fauziah, yaitu sebagai berikut:
1. Runner Up 1 Putri Hijab Fluencer Indonesia 2022.
2. Winner Puteri Muslimah Award Sulawesi Selatan 2022.
3. Favorit Puteri Muslimah Award Sulawesi Selatan 2022.
4. Runner Up 1 Miss Sulawesi Selatan 2022.
5. Runner Up III Duta Pelajar Kota Makassar 2022.
6. Runner Up III Duta Pelajar Sulawesi Selatan 2022.
7. Dua Anti Bullying SMPN 13 Makassar 2018.
8. Best Intelegencia Miss Pekan Raya Kota Makassar 2022.
9. Best Social Media Miss Pekan Raya Kota Makassar 2022.
10. Runner Up III Miss Pekan Raya Kota Makassar 2022.
11. Runner Up 1 Putri HijabFluencer Sulawesi Selatan 2022.
12. Runner Up III Ana' Dara Malebbi Kota Makassar 2022.
14. Peringkat Ketiga Siswa Berprestasi SMA Muhammadiyah 1 Unismuh Makassar 2022-2023.
15. Siswa Berprestasi Non Akademik SMA Muhammadiyah 1 Unismuh Makassar 2022-2023.
16. Top 3 Berbakat Ana' Dara Malebbi Kota Makassar 2022.
17. Fashion Show Deshika Fashion.
18. Fashiow Show Albis Group.
19. On Duty Juri pada Fashion Pekan Produk Kreatif Kota Makassar 2022.
20. Pengurus Forum Genre Kota Makassar 2022-2023.
21. Pengurus Pik Remaja SMP Negeri 13 Makassar 2018.
22. Pengurus Ikatan Pelajar Muhammadiyah Ranting SMA Muhammadiyah 1 Unismuh
Makassar 2023-2024.
23. Dokter Cilik/ Pengurus Unit Kesehatan Remaja SMPN 13 Makassar 2018.
24. Berpartisipasi pada Olimpiade Pendidikan Bahasa Da Sastra Indonesia Se-Sulbar 2022.
25. RU II Duta Wisata Kota Makassar.
26. Brand Ambassador Eternamoore.
27. Fashion Show Kircilarleathet