KETIK, BATU – Sebanyak 29 event akan digelar untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-23 Kota Batu pada 17 Oktober 2024 nanti.
Pj Wali Kota Batu Aries Agung Paewai mengatakan, Pemkot Batu telah membahas beberapa agenda penting dan menarik untuk peringatan HUT ke-23 Kota Batu.
Event yang berskala lokal hingga nasional akan digelar dalam rangka hari jadi kota wisata tersebut.
"Hari Jadi Kota Batu yang jatuh pada tanggal 17 Oktober 2024 menjadi hari yang bermakna bagi seluruh elemen masyarakat Kota Wisata Batu," katanya Jumat, 13 September 2024.
Menurut Aries, pihaknya telah melakukan rapat koordinasi HUT ke-23 Kota Batu pada Senin 9 September 2024 kemarin.
Rakor itu diikuti oleh Sekretaris Daerah, Zadim Effisiensi, dan panitia HUT Kota Batu dari Kepala OPD Pemerintah Kota Batu.
"Kepada panitia dan OPD, kami menekankan agar melihat kebermanfaatan agenda dan mengutamakan pelayanan kepada masyarakat," ujarnya.
Aries menyebut telah memberikan instruksi kepada dinas-dinas yang terkait langsung dengan HUT ke-23 Kota Batu untuk memaksimalkan pemenuhan standard dalam pembuatan sebuah acara.
Pada Rapat tersebut, ia juga meminta agar Pemkot fokus kepada hal-hal yang penting terkait dengan pelayanan langsung kepada masyarakat.
Ia menekankan agar tidak memunculkan kesan, membuat banyak acara tapi sedikit manfaat yang dirasakan oleh masyarakat.
"Saya berpesan agar ada nilai-nilai penting yang terkandung di setiap rangkaian acara HUT Kota Batu tahun tahun 2024 ini," urainya.
Menurutnya, lokasi penyelenggaraan kegiatan harus representatif, nyaman, dan memberikan ruang yang cukup untuk seluruh masyarakat yang hadir. Sehingga partisipasi masyarakat maksimal.
"Kami berharap bahwa semua elemen masyarakat harus bisa mendapatkan dan merasakan nilai dari seluruh rangkaian hari jadi Kota Batu ke-23," katanya.(*)