KETIK, SURABAYA – Innalilahi wa inna ilaihi rajiun. Inspektur Polisi Dua (Ipda) Tarli In Solihin, Anggota Bhabinkamtibmas Polsek Sukagumiwang, Polres Indramayu meninggal dunia saat melakukan pengamanan jalur mudik, Minggu (16/4/2023).
Korban diduga terkena serangan jantung saat bertugas di Pos Tulungagung, Kecamatan Kertasemaya, Indramayu.
Saat mengatur lalu lintas, tiba-tiba Ipda Tarli menuju pos untuk beristirahat dan terlihat lemas.Tak lama lemudian, polisi berkumis tebal itu terjatuh.
Polisi lain yang bertugas di pos tersebut berusaha memberikan pertolongan namun Ipda Tarli tak merespons. Akhirnya, Tarli dibawa ke RS Mitra Plumbon.
"Saat dalam perjalanan menuju rumah sakit almarhum meninggal dunia," kata Kapolres Indramayu, AKBP Fahri Siregar.
Menurut Fahri, almarhum mengalami serangan jantung saat bertugas di Pos Pam Tulungagung, Kecamatan Kertasemanya.
Kabar duka mengejutkan keluarga dan jajaran Polres Indramayu. Untuk menghormati anggota Bhayangkara yang gugur dalam tugas, Kapolda Jabar Irjen Akhmad Wiyagus melayat ke rumah duka di Desa Candangpinggan, Kecamatan Sukagumiwang, Kabupaten Indramayu pada Minggu (16/4/2023).
"Jajaran Polda Jabar menyampaikan dukacita mendalam atas meninggalnya Ipda Tarlin. Ini merupakan perjuangan tugas dari seorang polisi yang harus meninggalkan anak istri dan akhirnya berpulang dalam bertugas," kata kapolda dalam rilisnya. (*)