Pemain Baru Pulih Jadi Penyebab Kekalahan BJB Tandamata dari Jakarta BIN di Proliga 2024

Jurnalis: Lutfia Indah
Editor: Gumilang

13 Juni 2024 12:00 13 Jun 2024 12:00

Thumbnail Pemain Baru Pulih Jadi Penyebab Kekalahan BJB Tandamata dari Jakarta BIN di Proliga 2024 Watermark Ketik
Pertandingan Bandung BJB Tandamata melawan Jakarta BIN dalam Proliga 2024 di GOR Ken Arok Kota Malang. (Foto: Lutfia/Ketik.co.id)

KETIK, MALANG – Tim bola voli dari Bandung BJB Tandamata harus menerima kekalahan melawan Jakarta BIN pada Proliga 2024 yang berlangsung Kamis (13/6/2024) di GOR Ken Arok, Kota Malang. Kekalahan tersebut ditengarai oleh kondisi pemain yang baru saja pulih. 

Sang pelatih, Alim Suseno menjelaskan pemainnya yakni Vera Kastsiuchyk banyak melakukan kesalahan selama pertandingan. Hal tersebut disebabkan kondisinya yang kurang fit membuatnya absen berlatih selama tiga hari.

"Kalau dilihat dari data, pemain bule kita yaitu Vera masih kurang maksimal karena habis sakit perut. Dia tiga hari tidak latihan dan baru hari ini dia pegang bola setelah main di Bandung," ujarnya usai bertanding.

Kendati demikian Vera tetap berhasil menyumbang 16 poin untuk timnya dalam empat set pertandingan. Meskipun kalah pada set pertama pertandingan, pemain Bandung BJB Tandamata memperlihatkan amarahnya di set kedua.

Menurut Alim, para pemain banyak melakukan kesalahan pada momen-momen krusial. Hingga dalam set ketiga dan keempat, tim harus berjumpa pada kekalahan.

"Alhamdulillah set kedua kita bisa menang. Set ketiga juga gitu kita melakukan kesalahan sendiri di momen paling krusial. Istilahnya kehilangan poin di poin yang sangat menentukan. Kurang fokus," tambahnya.

Alim dan para pemain optimis mampu mengalahkan lawan pada pertandingan berikutnya. BJB Tandamata akan menghadapi Jakarta Elektrik PLN Putri pada 15 Juni 2024.

"Kita harus berusaha semaksimal mungkin, besok kita melawan PLN. PLN butuh kemenangan, tapi kita juga butuh kemenangan," katanya.

Dalam Proliga 2024 hari ini, skor Jakarta BIN vs Bandung BJB Tandamata ialah 1-3 dengan rincian 25-15, 24-26, 25-23, dan 25-21.  (*)

Tombol Google News

Tags:

Pemain Kurang Fit Bandung BJB Tandamata Proliga 2024 Bola Voli Jakarta BIN BIN vs BJB Tandamata