Pagelaran Budaya Kolaborasi Jember-Bali Pukau Masyarakat di Alun-Alun Jember

Jurnalis: Fenna Nurul
Editor: M. Rifat

13 Mei 2023 03:27 13 Mei 2023 03:27

Thumbnail Pagelaran Budaya Kolaborasi Jember-Bali Pukau Masyarakat di Alun-Alun Jember Watermark Ketik
Tari Jauk Manis, kesenian asal Bali dalam pertunjukan Pentas Seni di Alun-alun Jember, Jumat (12/5/2023). (Foto: Diskominfo Jember)

KETIK, JEMBER – Pagelaran budaya yang menghadirkan budaya Jember dan budaya Bali berhasil memukau masyarakat. Pentas Seni dan Parade Budaya itu digelar di Alun-alun Jember mulai Jum’at (12/5/2023) sampai Sabtu (13/5/2023).

Pagelaran budaya ini merupakan bentuk kolaborasi antara Pemkab Jember dengan Pemkab Jembrana, Bali, yang menampilkan berbagai keragaman budaya dan kesenian masing-masing.

Serangkaian pertunjukan pada Jumat (12/5/2023) malam diantaranya Tari Pendet, Tari Watu Ulo, Seni Taqu, Tari Manuk Rawa, Wushu, Tarian Jauk Manis dan lainnya.

Pemerintah setempat menggandeng Persatuan Hindu Dharma Indonesia (PDHI) Jember dan PDHI Jembrana untuk memeriahkan pagelaran budaya yang akan dilangsungkan selama dua hari.

Tujuan dari pagelaran budaya dan pentas seni ini merupakan upaya pelestarian budaya, mengingat pentingnya keberagaman budaya Indonesia dalam sejarahnya.

Selain meningkatkan kesadaran akan kebudayaan, pagelaran ini juga berdampak positif bagi perekonomian lokal.

Bupati Jember Hendy Siswanto mengapresiasi upaya pelestarian budaya yang sedang dilakukan.

"Ini sinergi dan kolaborasi antara Pemkab Jember dan Pemkab Jembrana yang sangat luar biasa. Ini adalah wujud Bhinneka Tunggal lka bagaimana melestarikan budaya kita melalui pentas seni dan parade budaya,” ungkap bupati.

Sedangkan pada Sabtu (13/5/2023) akan digelar Parade Budaya pukul 13.00 dengan rute dari Kantor UPTD Pengujian Kendaraan Bermotor Dishub di Jalan Gajah Mada sampai Alun-alun Jember.

Kemudian Pentas Seni akan digelar kembali pada pukul 19.00 di Alun-alun Jember dengan menghadirkan pertunjukan seni budaya yang tak kalah menariknya.(*)

Tombol Google News

Tags:

Pentas Seni Parade Budaya Jember bali Jembrana Persatuan Hindu Dharma Indonesia