Nomor Urut Peserta Pilkada Lumajang Diundi, Perang Urat Saraf Dimulai

Jurnalis: Abdul Fatah
Editor: Muhammad Faizin

24 September 2024 06:00 24 Sep 2024 06:00

Thumbnail Nomor Urut Peserta Pilkada Lumajang Diundi, Perang Urat Saraf Dimulai Watermark Ketik
Kedua paslon usai undian nomor urut Pilkada Lumajang (Foto : Abdul Fatah / Ketik.co.id)

KETIK, LUMAJANG – Undian nomor urut peserta Pilkada Lumajang yang digelar KPU Lumajang pada hari Senin (23/9) malam menjadi perang urat saraf antar dua pendukung calon Bupati dan Wakil Bupati Lumajang.

Kegaduhan berkali-kali terjadi antar para pendukung kedua paslon yang membuat Ketua KPU Lumajang sampai dua kali mempersilahkan keluar tim sukses dari Hall RCC Lumajang, karena dinilai mulai menghambat jalannya acara pengundian nomor urut tersebut.

Terlebih ketika kandidat yang mereka dukung sedang menyampaikan visi misinya berbagai teriakan muncul dari para pendukung yang kemudian disusul oleh permintaan dari Ketua KPU Lumajang Henariza Febriadmaja mempersilahkan keluar dari hall RCC jika para pendukung tersebut tidak tenang.

"Mohon tenang ya, acara akan kita lanjutkan. Kalau tidak bisa tenang lebih baik saudara diluar saja," kurang lebih demikian ucapan Ketua KPU Lumajang untuk menenangkan suasana.

Undian nomor urut yang diselenggarakan secara terbuka dari Hall RCC Lumajang akhirnya memutuskan pasangan DR. H. Thoriqul Haq yang berpasangan dengan Lucita Izza Rafika dengan nomor urut 1, sedangkan Ir. Hj. Indah Amperawati yang berpasangan dengan Yudha Adji Kusuma SH dengan nomor urut 2.

Dalam undian ini masing-masing paslon hanya diberbolehkan membawa 100 orang dari parpol pendukung dan tim pemenangan. Namun demikian dillar Hall RCC juga banyak para pendukung kedua paslon yang ikut hadir yang menyaksikan dari latar TV yang disediakan oleh pihak RCC.

Usai nomor urut ditetapkan, masing-masing paslon menyampaikan visi dan misinya yang dimulai dari nomor urut 1 disusul oleh paslon dengan nomor urut 2.

Usai acara berakhir kedua paslon dicegat awak media di pintu keluar RCC untuk melakukan wawacara usai undian nomor urut tersebut.

Secara keseluruhan acara berlangsung cukup lancar sampai kedua paslon meninggalkan Hall RCC Lumajang. (*) 

Tombol Google News

Tags:

Pilkada Lumajang KPU Lumajang berita lumajang hari ini Pilkada 2024 Pengundian Nomor Urut