KETIK, CIANJUR – Menu berbuka kerap diburu oleh orang-orang yang sedang berpuasa di sore hari, baik itu makanan maupun minuman.
Ada yang unik, di mana sajian risol yang satu ini berbeda, karena rasanya manis dan diisi dengan pisang dan cokelat.
Paduan dari pisang kepok dan lelehan cokelat yang lumer di mulut bikin kamu ketagihan lho!
Berikut resep lengkap cara membuat Risol Pisang Cokelat dapat dilihat di bawah ini.
Bahan-bahan
Bahan kulit risol:
- 100 gram tepung terigu
- 1 sendok makan tepung tapioka
- 2 sendok makan minyak
- 300 mili liter susu cair
- 1 butir telur
- ¼ sendok teh garam
Isian:
- 10 buah pisang kepok
- 150 gram coklat batang
- 100 gram meises coklat
Baluran:
- Tepung terigu
- Kocokan telur dan susu
- Tepung panir/tepung roti
- Larutan terigu (lem)
Cara Membuat:
1. Kulit risol: Siapkan mangkuk. Campur tepung terigu, tepung tapioka, susu cair, minyak, telur, dan garam. Aduk hingga merata menggunakan whisker, lalu sisihkan.
2. Panaskan wajan anti lengket. Olesi dengan sedikit minyak. Tuang ½ sendok sayur adonan, ratakan. Masak hingga kedua sisi matang. Lakukan hingga seluruh adonan habis kemudian sisihkan.
3. Isi dengan potongan pisang dan taburi parutan coklat dan meises, lipat dan tutup serta rekatkan dengan lem terigu.
4. Balur risol dengan tepung terigu, kocokan telur dan tepung panir
5. Goreng hingga kuning kecoklatan.
6. Hidangkan
Yuk coba buat Risol Pisang Cokelat, selamat mencicipi! (*)