KETIK, SURABAYA – Sebagai kota terbesar kedua di Indonesia dan pusat perekonomian di Provinsi Jawa Timur, Surabaya memiliki beragam cafe dan bar unik yang bisa dijadikan pilihan untuk melepas lelah atau sekedar nongkrong bersama orang terdekat.
Salah satu yang bisa menjadi pilihan adalah Previere Bar and Lounge yang ada di Hotel Grand Dafam Signature Surabaya. Terletak di lantai 21 nama Previere sendiri berasal dari singkatan kata Premium View Everywhere.
Penamaan ini tentu saja sejalan dengan pemandangan yang ditawarkan, yakni view pusat Kota Surabaya sebesar 180 derajat.
Bartender sedang membuat minuman untuk disajikan. (Foto: Husni Habib/Ketik.co.id)
Mengusung konsep speak-easy' Bar di mana tersedia entertain seperti live band dan DJ namun para tamu tetap bisa mengobrol dengan nyaman dan tidak terlalu berisik.
"Salah satu kelebihan Previere Bar ini adalah pemandangannya yang cantik dan suasananya yang tidak berisik. Sehingga para tamu tetap dapat menikmati kebersamaan yang nyaman bersama orang terdekat," jelas Public Relations Manager Grand Dafam Signature Surabaya, Litania.
Selain pemandangan yang menakjubkan, tentu saja Previere menawarkan hidangan nikmat yang menggugah selera. Seperti tenderloin steak dan grilled salmon.
Untuk snack-snack tapaz selalu menjadi favorit teman minum para tamu seperti baked nachos, mixed platter, dan paru cabai garam. untuk minuman nya tersedia wine, spirit, dan signature cocktail dengan rasa unik.
"Jadi di sini kami memiliki signature cocktail yang unik dan berbeda dari tempat lain. Karena bahan minuman yang kami gunakan terinspirasi dari resep nusantara," tambah Litania.
Tidak hanya itu, Previere bar seringkali menyelenggarakan suatu event. Salah satunya event Regular Wine Tasting yang modifikasi pairingnya dengan keju, cigar, atau dengan makanan-makanan khas dari Chef Felix (Chef Preveire Bar).(*)