KETIK, SURABAYA – Laju Anthony Sinisuka Ginting ajang Malaysia Open 2025 berakhir di babak 16 besar. Tunggal putra Indonesia yang baru saja comeback ini kalah dari wakil Thailand, Kunlavut Vitidsarn 7-21, 10-21.
Bertarung di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Kamis 9 Januari 2025, tunggal putra Indonesia peringkat 10 dunia ini tumbang dalam waktu 42 menit oleh peringkat 5 dunia wakil negeri gajah putih.
Kekalahan ini membuat Ginting gagal membalas kekalahan pada China Open 2024. Kala itu duel berlangsung sengit lewat rubber game.
Dari hasil ini, Ginting tertinggal 3-5 dari Vitidsarn dalam rekor pertemuan keduanya. Dengan hasil tersebut, memastikan wakil Indonesia di tunggal putra sudah ludes dibantai lawan dan tidak tersisa sama sekali.
Pada gim pertama duel berjalan dengan tempo lambat. Reli panjang sering terjadi di antara kedua pemain.
Ginting sering mati sendiri di gim pertama, sehingga menguntungkan Kunlavut dengan poin hibah.
Kunlavut terlihat bermain sangat solid dalam duelnya. Tidak gegabah dalam menyerang, Namun tetap waspada menghalau serangan Ginting.
Kesolidan dan kesabaran Kunlavut membuahkan hasil manis di gim pertama, hingga mampu mengamankan skor dan menang. Ginting kalah dengan skor kecil 7-21.
Masuk gim ke-2, permainan sama sekali tidak berubah. Permainan yang didominasi dengan Teknik tinggi dari kedua pemain semakin enak ditonton khas permainan pemain papan atas.
Reli-reli Panjang dan dropshot yang menyulitkan terlihat menjadi senjata kedua pemain. Lagi-lagi solidnya permainan Kunlavut hingga berhasil mengambil keunggulan di interval gim ke-2. Ginting tertinggal 3-11.
Berlanjut setelah interval, Kunlavut semakin mendikte permainan Ginting. Reli-reli Panjang, dropshot tipis dan sesekali smes masih tersaji dari kedua pemain.
Seringnya salah sendiri, dengan pukulan yang melebar dan nyangkut net dari Ginting kembali memberi poin mudah untuk Kunlavut.
Bermain taktis, Kunlavut makin melaju menjauh. Ginting tak mampu menghadapi Kunlavut yang bertarung ciamik, dan akhirnya menyerah 10-21.(*)