Kurangi Angka Pengangguran, Disnakertrans Jatim Gelar Job Fair di Berbagai UPT BLK

Jurnalis: Husni Habib
Editor: Mustopa

21 November 2023 09:16 21 Nov 2023 09:16

Thumbnail Kurangi Angka Pengangguran, Disnakertrans Jatim Gelar Job Fair di Berbagai UPT BLK Watermark Ketik
Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Jatim Himawa saat meninjau stand kon fair di UPT BLK Surabaya. (Foto: Husni Habib/Ketik.co.id)

KETIK, SURABAYA – Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Jawa Timur kembali menyelenggarakan Job fair di UPT Balai Latihan Kerja (BLK) Surabaya, Selasa (21/11/2023).

Penyelenggaraan job fair ini untuk memfasilitasi dan memberikan informasi yang aktual bagi pencari kerja, membantu dalam mempercepat proses penempatan tenaga kerja yang tingkat kompetensinya tinggi dan juga sebagai fungsi pengembangan kemitraan dengan perusahaan pengguna tenaga kerja di Jawa Timur. 

Kepala Disnakertrans Jatim, Himawan Estu Bagijo mengatakan pada penyelenggaraan Job Fair di UPT BLK Surabaya kali ini diikuti oleh 50 perusahaan dan menyediakan kurang lebih 2445 lowongan kerja di berbagai posisi. Dengan dilaksanakannya Bursa Kerja (Job Fair) diharapkan dapat mendorong partisipasi angkatan kerja dan perluasan kesempatan kerja serta menurunkan Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) di Jawa Timur.

"TPT Jawa Timur per Agustus 2023 sebesar 4,88% atau 1,17 juta jiwa dan bila dibanding tahun sebelumnya dibulan yang sama yaitu 5,49% atau 1,26 juta jiwa mengalami penurunan 0,61 point," Jelas Himawan saat ditemui usai membuka Job Fair di UPT BLK Surabaya, Selasa (21/11/2023).

Sementara itu Kepala UPT BLK Surabaya, Sunarya menambahkan pelaksanaan Job fair ini tidak hanya berlaku untuk umum, tetapi juga para peserta pelatihan BLK yang telah lulus. Sehingga para lulusan BLK ini dapat mengaplikasikan ilmunya secara langsung di dunia kerja.

Foto Para pencari kerja terlihat mencari informasi lowongan kerja di stand Job Fair. (Foto: Husni Habib/Ketik.co.id)Para pencari kerja terlihat mencari informasi lowongan kerja di stand Job Fair. (Foto: Husni Habib/Ketik.co.id)

Tidak hanya itu pelaksanaan job fair ini juga membantu perusahaan-perusahaan untuk mendapatkan pekerja yang sesuai dengan kompetensi yang dibutuhkan. Hal inj merupakan suatu sinergi antara pemerintah dan dunia usaha untuk mengurangi angka pengangguran.

"Melalui event ini kita berharap dapat menjadi perantara antara pencari kerja dan penyedia kerja. Sehingga dengan kolaborasi terbentuk itu dapat mengurangi angka pengangguran di Jawa Timur," pungkas Sunarya.

Selain di gelar di UPT BLK Surabaya, acara serupa juga digelar di beberapa tempat antara lain UPT BLK Mojokerto terdapat 16 perusahaan dan 916 kebutuhan tenaga kerja, UPT BLK Kediri terdapat 25 perusahaan,  UPT BLK Singosari terdapat 50 perusahaan dan 1358 lowongan kerja, UPT BLK Pasuruan terdapat 35 perusahaan dan 1000an lowongan kerja dan UPT BLK Tuban terdapat 20 perusahaan dan 1129 lowongan kerja.(*)

Tombol Google News

Tags:

job fair TPT Disnakertrans jatim Himawan Estu Bagijo pencari kerja Upt BLK Surabaya