Krisdayanti Ambil Formulir Pendaftaran Cawali Batu Lewat PDIP

Jurnalis: Sholeh
Editor: Muhammad Faizin

6 Mei 2024 06:40 6 Mei 2024 06:40

Thumbnail Krisdayanti Ambil Formulir Pendaftaran Cawali Batu Lewat PDIP Watermark Ketik
Tim Relawan Krisdayantimengambil formulir pendaftaran Calon Wali Kota Batu melalui DPC PDI Perjuangan Kota Batu, Senin (6/5/2024). (Foto: Sholeh/Ketik.co.id)

KETIK, BATU – Krisdayanti, anggota DPR RI dan juga artis ibukota mengambil formulir pendaftaran Calon Wali Kota Batu melalui DPC PDI Perjuangan Kota Batu, Senin (6/5/2024). Pengambilan formulir tersebut diwakili oleh relawan Krisdayanti yang datang bersama ke Kantor DPC PDI Perjuangan di Jl Raya Oro Oro Ombo Desa Oro Ombo Kecamatan/Kota Batu.

Sedikitnya ada 50 orang relawan yang mengambil formulir pendaftaran tersebut. Dikatakan Koordinator Relawan Krisdayanti, Yani Andoko, sebenarnya, banyak relawan Krisdayanti yang akan mengikuti pengambilan formulir. 

"Relawan yang mau ikut lebih banyak dari yang ada ini. Seperti, tukang bakso, cilok. Kaum milenial, ibu-ibu dan tokoh masyarakat. Tetapi, karena keterbatasan tempat, akhirnya kami batasi," katanya.

Yani mengatakan, relawan memberikan dukungan penuh kepada Krisdayanti untuk maju sebagai calon Wali Kota Batu. Menurutnya, dalam pengambilan formulir, para relawan membiayai sendiri kebutuhan mereka. Seperti pengadaan kaos, transportasi dan konsumsi.

 "Alhamdulillah supportnya bagus, seperti Kaos konsumsi semua disupport oleh teman teman. Relawan ini diikuti beberapa elemen ada pedagang kaki lima, ibu ibu, milenial, tokoh masyarakat," jelasnya.

Lebih lanjut, Yani menjelaskan, pihaknya tengah koordinasi dengan relawan yang berada di 3 kecamatan yaitu Bumiaji, Batu dan Junrejo. Kemudian membentuk posko relawan di masing masing kecamatan. 

"Dalam waktu dekat ini. Kami akan berangkat ke Jakarta menemui Krisdayanti. Kira kira 25 Mei 2024 formulir pendaftaran akan dikembalikan ke kantor DPC PDI Perjuangan Kota Batu," urainya.

Sementara, Ketua Tim 9 Penjaringan Calon Wali Kota Batu DPC PDI Perjuangan Kota Batu, Simon Purwoali, mengatakan Krisdayanti merupakan peserta ke delapan yang mengambil formulir pendaftaran di DPC PDIP Kota Batu.

"Tim relawan Krisdayanti mengambil formulir sekitar pukul 08.30," ujarnya 

Simon menguraikan, delapan orang yang mengambil formulir pendaftaran Cawali Kota Batu, Antara lain, Suwito Djoyonegoro, Asaf, Punjul Santoso, Didik Gatot Subroto, Bambang Ideal. Lalu, Inol Ertadiansyah dan Arif Wicaksono. Kemudian, Krisdayanti yang baru mengambil formulir.

"Baru satu orang yang mengembalikan formulir, yaitu Arif Wicaksono," tegasnya.

Tombol Google News

Tags:

Kota Batu Krisdayanti DPC PDIP Kota Batu Pilkada 2024