KETIK, JEMBER – Hari kedua perhelatan kelas internasional Jember Fashion Carnaval (JFC) dibuka dengan penampilan anak-anak dari berbagai instansi pendidikan di Kabupaten Jember.
Sebanyak 400 anak-anak negeri terlibat dalam rangkaian acara World Kids Carnival (WKC) pada Sabtu (5/8/2023). Tahun 2023 adalah kali keempat WKC digelar.
Mereka yang tampil membawa tema Timelapse: Journey of The Earth, perjalanan waktu terbentuknya peradaban bumi dari masa ke masa.
Ada sepuluh defile kostum yang dipamerkan, meliputi Bigbang, Prehistoric, Empire, Religic, Invention, World War, Super Star, Upcycle, Metaverse, dan Nusantara.
Terlihat anak-anak usia 5-15 tahun membawakan kostumnya tampil di depan para penonton. Hal itu mengundang banyak apresiasi mengingat kepercayaan diri mereka melakukan pose di depan khalayak umum.
Mereka melakukan catwalk di sepanjang Jalan Sudarman dan mengitari Alun-alun Jember.
Penampilan World Kids Carnival di Jember Fashion Carnaval (JFC), Sabtu (5/8/2023) (Foto: Fenna.Ketik.co.id)
Menurut Presiden JFC, Budi Setiawan, upaya melibatkan generasi muda untuk membentuk karakter anak yang kreatif dan memiliki rasa kesatuan.
“Melalui WKC, ini mempertemukan anak, guru, dan orangtua untuk membuat karya bersama-sama. Di sini ada proses yang keren banget,” jelas pria yang akrab disapa Iwan.
Anak-anak muda merupakan calon pemimpin bangsa, sebab itu berbagai upaya dilakukan untuk mendidik mereka. “Adik-adik itu generasi yang bisa mempersatukan banyak hal,” tandas Iwan.(*)