Komitmen Tidak Aji Mumpung, Jukir Sleman Siap Layani Pemudik Idul Fitri

Jurnalis: Fajar Rianto
Editor: M. Rifat

11 April 2024 02:40 11 Apr 2024 02:40

Thumbnail Komitmen Tidak Aji Mumpung, Jukir Sleman Siap Layani Pemudik Idul Fitri Watermark Ketik
Salah satu petugas juru parkir Sleman menunjukan karcis parkir serta kanebo untuk mengelap jok atau helm yang basah (11/4/2024). (Foto: Fajar Rianto/Ketik.co.id)

KETIK, YOGYAKARTA – Musim libur lebaran Idul Fitri 1445 H tahun 2024 telah tiba. Para Juru parkir di Kabupaten Sleman siap menyambut momentum libur lebaran dan memberikan pelayanan kepada masyarakat khususnya pemudik yang datang ke wilayah Sleman.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Perhubungan Pemerintah Kabupaten Sleman oleh Ir Arip Pramana, MT, Kamis (11/4/2024).

Arif Pramana berharap pada momentum lebaran ini agar para juru parkir memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan tidak menggunakan aji mumpung sehingga tidak terjadi kasus tarif parkir nuthuk.

"Sesuai dengan Perda nomor 7 Tahun 2023 tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah, maka tarif parkir di Sleman telah mengalami kenaikan sehingga juru parkir diharapkan memungut retribusi parkir sesuai aturan," pesannya.

Sementara itu Kepala UPTD Pengelolaan Perparkiran Dishub Sleman, Wahyu Slamet menyebutkan bahwa Dishub Sleman telah memberikan fasilitas yang cukup baik kepada pengelola maupun juru parkir berupa kanebo, traffic, cone, penutup jok kendaraan, lampu tongkat parkir dan lain - lain.

Dengan begitu dimaksudkan agar para juru parkir dapat memberikan pelayanan yang baik kepada pengguna lahan parkir.

Ia contohkan keberadaan kanebo supaya dimanfaatkan untuk membantu lap helm maupun jok motor kalau basah. Di samping itu Wahyu juga mengimbau kepada masyarakat agar menyiapkan uang pas ketika membayar parkir. Hal ini untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.

Namun, apabila ada permasalahan dengan pelayanan parkir silahkan menghubungi nomor aduan UPTD Pengelolaan Perparkiran di HP/WA 081328678900 dengan menyebutkan kronologi kejadian, foto, lokasi kejadian, waktu dan keluhan yang dialami.

Ia tegaskan nomor aduan masyarakat ini telah tercantum di seragam jukir bagian belakang. (*)

Tombol Google News

Tags:

Lebaran 1445 H UPTD Pengelolaan Perparkiran Bupati Sleman Dishub Sleman parkir Juru Parkir Pengelola Parkir Parkir nuthuk Pemkab Sleman