Jelang Idul Adha, Pemkot Malang Salurkan Hewan Kurban ke Masyarakat

Jurnalis: Lutfia Indah
Editor: Marno

27 Juni 2023 05:55 27 Jun 2023 05:55

Thumbnail Jelang Idul Adha, Pemkot Malang Salurkan Hewan Kurban ke  Masyarakat Watermark Ketik
Penyaluran hewan kurban di Balai Kota Malang (Foto: Lutfia/ketik.co.id)

KETIK, MALANG – Puluhan hewan kurban berhasil disalurkan oleh Pemerintah Kota Malang kepada masyarakat. Sebanyak 14 ekor kambing dan dua ekor sapi disalurkan ke Balai Kota Malang pada Selasa (27/6/2023).

Hewan kurban tersebut dihimpun dari ASN Kota Malang hingga pihak kecamatan. Beberapa pihak seperti Best Profit Future (BPF) turut menyalurkan empat ekor kambing dan satu ekor sapi kepada Pemkot Malang.

Tak hanya itu, dari perbankan yakni Maybank Kota Malang juga turut serta memberikan Rp 25.000.000 kepada Pemkot Malang untuk direalisasikan menjadi satu ekor sapi.

"Tahun ini kami mencoba untuk mengadakan penghimpunan dan kerja sama dengan ASN di Pemerintah Kota Malang. Meskipun belum memenuhi, karena masih mendapatkan 14 kambing dan dua ekor sapi, tapi yang satunya masih berupa uang dan akan kita rupakan sapi," tutur Sulaiman, kepala Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Malang.

Foto Salah satu penerima hewan kurban (foto: Lutfia/ketik.co.id)Salah satu penerima hewan kurban (Foto: Lutfia/ketik.co.id)

Sulaiman menambahkan bahwa permohonan atau penerima daging kurban datang dari panti asuhan, musholla, masjid, lembaga sosial seperti Lapas Perempuan. 

Ia pun berharap semakin banyak pihak yang mengajukan layanan penyaluran hewan kurban ke Pemkot Malang. Dengan demikian masyarakat yang menerima manfaat dari penyaluran daging kurban nantinya semakin meluas.

"Nanti kita bagikan daging-daging untuk memenuhi permintaan masyarakat yang banyak supaya merata. Harapannya mudah-mudahan ini masih ada lagi yang mau mengajukan, kami akan terus berupaya," tambahnya.

Wali Kota Malang Sutiaji pun menyambut baik BPF dan Maybank Kota Malang atas penyaluran hewan kurban kepada Pemkot Malang. 

"Ada beberapa hewan kurban yang segera akan di delivery pada para mustahik. Tentu kami mengucapkan terimakasih. Nanti bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) akan melaporkan kapan disembelih," tutur Sutiaji.

Sutiaji menyayangkan masih banyak masyarakat yang belum mendapat penyaluran hewan kurban. Ia juga berharap pada saat mendekati perayaan Idul Adha 1444 hijriah, semakin banyak pihak yang menitipkan hewan kurban kepada Pemkot Malang.

"Kami mohon maaf kalau ada masyarakat yang meminta. Mungkin terpenuhinya hanya beberapa persen yang dikelola Baznas ataupun Kesra. Jadi yang masuk di kami kan banyak, tapi mudah-mudahan nanti ada lagi. Sehingga apa yang diminta masyarakat dapat terpenuhi dengan baik," lanjutnya.

Salah satu warga yang menerima penyaluran hewan kurban tersebut ialah Hilmi, takmir Mushola Al-Izzah, dari Buring, Kecamatan Kedungkandang. Dengan bantuan tersebut ia berharap masyarakat sekitar dapat menerima manfaat dari perayaan Hari Raya Idul Adha 1444 hijriah.

"Saya dapat informasi dari orang sekitar bahwa di pemerintahan membuka donasi kambing. Saya sebagai takmir coba mendaftarkan diri dan Alhamdulillah ternyata dapat. Penyembelihan mungkin dilakukan di daerah sekitar kampung," tuturnya.

Saat ini terdapat dua hewan kurban yang akan disembelih di musala tersebut. 

"Di musala sampai saat ini masih ada dua kambing yang akan disembelih. Kambing itu dari warga sekitar dan satunya dari sini," ujar Hilmi. (*)

Tombol Google News

Tags:

Idul adha Hewan kurban Kambing