Jangan Diabaikan, Inilah 5 Pesan Peringatan Bahaya di Ponsel Android

Jurnalis: Husni Habib
Editor: Muhammad Faizin

19 Januari 2024 00:15 19 Jan 2024 00:15

Thumbnail Jangan Diabaikan, Inilah 5 Pesan Peringatan Bahaya di Ponsel Android Watermark Ketik
Ilustrasi malware yang mengancam perangkat Android. (Foto: ZDnet)

KETIK, JAKARTA – Bagi anda pengguna ponsel android, seringkali menerima berbagai pesan peringatan berupa pop up notifikasi yang mengingatkan pengguna akan kemungkinan website yang tidak aman atau potensi virus dari aplikasi yang kita instal.

Hal ini merupakan bentuk pengamanan dari Google untuk melimdungi pengguna dari ancaman kejahatan siber seperti phising atau malware. Berangkat dari hal tersebut ada baiknya tidak mengabaikan pesan tersebut demi keamanan datamu.

"Anda akan melihat peringatan jika konten yang ingin Anda lihat berbahaya atau menipu. Situs-situs ini sering disebut situs 'phishing' atau 'malware'," kata Google.

Oleh sebab itu sebagai seorang pengguna harus memperhatikan pesan peringatan yang ada di ponsel android kita. Menurut perusahaan, deteksi phishing dan malware sudah diaktifkan secara default di ponsel kita.

Melansir The Sun, berikut lima peringatan dari Google yang sering diabaikan:

 

1."The site ahead contains malware" 

Pesan ini mengingatkan pengguna jika situs yang dikunjungi memiliki resiko menginstal software berbahaya yang berisi malware ke perangkat anda.

 

2. "Deceptive site ahead"

Pesan ini memberitahukan jika website yang sedang dibuka atau dikunjungi merupakan phising yang bertujuan untuk mendapatkan data dan informasi sensitif di perangkat anda.

 

3. "Suspicious site" 

Website yang sedang dikunjungi kemungkinan besar berbahaya bagi perangkat anda. 

 

4. "The site ahead contains harmful programs"

Situs yang dikunjungi akan memaksa atau menjebak untuk menginstal aplikasi yang dapat menyebabkan perangkat anda terganggu ketika tersambung ke internet.

 

5. "This page is trying to load scripts from unauthenticated sources"

Situs yang anda kunjungi mencoba untuk memuat scripts dari sumber yang tidak dapat dipercaya. Hal inj tentu sangat berbahaya dan dapat merusak perangkat anda.(*)

Tombol Google News

Tags:

Malware pop up notifikasi pesan peringatan ponsel android phising data Google