KETIK, SIDOARJO – Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali atau Gus Muhdlor menghadiri rapat paripurna DPRD Sidoarjo. Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memang telah memanggil Gus Muhdlor untuk hadir di Gedung Merah Putih pada Jumat (2/2/2024). Namun, Gus Muhdlor tetap menghadiri acara penting tentang pembahasan Rancangan Awal RPJPD 2024-2025 dan Raperda Penyelenggaraan Kesejahteraan Sosial.
Gus Muhdlor terlihat duduk di samping Ketua DPRD Sidoarjo H Usman MKes. Mendengarkan pandangan akhir fraksi-fraksi di DPRD Sidoarjo.
Selesai pemandangan fraksi-fraksi, dilakukan penandatanganan dokumen. RPJPD antara Bupati dan Pimpinan DPRD Sidoarjo.
Gus Muhdlor juga melangkahkan kaki seperti biasa. Menuju meja dokumen di depan meja pimpinan paripurna.
Saat penandatanganan, Gus Muhdlor terlihat tersenyum. Begitu, selesai tanda tangan, di wajahnya juga terlihat senyum. Bahkan, Gus Muhdlor ikut mengangkat tangan dan bertepuk tangan bersama hadirin.
Setelah penandatanganan dokumen, Gus Muhdlor menyampaikan pandangan bupati tentang Raperda Perlindungan Sosial. Suaranya pun terdengar tak ubahnya rapat-rapat paripurna sebelumnya. Tetap tegas dan lantang.
Dia menyampaikan apresiasi kepada DPRD atas pembahasan raperda. Menyanyikan lagi Padamu Negeri dengan berdiri tegap. Menghadap lurus ke depan.
Paripurna pun selesai. Gus Muhdlor pun berjalan dan menyalami anggota dewan yang menunggunya di jalan menuju pintu ruang paripurna. Satu per satu disalami. Tak lama kemudian terdengar suara.
"Ojok melok-melok wis," ungkapnya. Di wajahnya tetap tersungging senyuman.
(*)