Gus Baha: Mendekatkan Diri kepada Allah adalah Cara Termudah Mendapatkan Malam Lailatul Qadar

Jurnalis: Husni Habib
Editor: M. Rifat

29 Maret 2024 23:25 29 Mar 2024 23:25

Thumbnail Gus Baha: Mendekatkan Diri kepada Allah adalah Cara Termudah Mendapatkan Malam Lailatul Qadar Watermark Ketik
Gus Baha. (Foto: Instagram @kajian.gusbaha)

KETIK, JAKARTA – Mendekat hari-hari terakhir di bulan Ramadan, biasanya banyak umat muslim mempersiapkan diri untuk mengejar malam Lailatul Qadar.

Malam Lailatul Qadar merupakan salah satu malam pada bulan ramadan yang memiliki kebaikan sama dengan seribu bulan.

Oleh sebab itu banyak sekali umat Islam berlomba-lomba melakukan ibadah di malam Lailatul Qadar untuk mendapatkan pahala yang berlipat ganda. Akan tetapi hal yang selalu menjadi pertanyaan, kapan tepatnya malam Lailatul Qadar itu terjadi?

KH Bahauddin Nursalim atau yang akrab disapa Gus Baha, mengatakan malam Lailatul Qadar sendiri tak terikat pada tanggal atau waktu tertentu.

Menurutnya, setiap malam di bulan Ramadan berpotensi menjadi Lailatul Qadar. Mulai dari awal Ramadan hingga menjelang Idul Fitri.

"Anggap aja lailatul qodar, gak harus ganjil, yang bilang harus ganjil ya siapa? Aneh-aneh aja," kata Gus Baha seperti dikutip dari kanal Youtube Kajian Cerdas Official.

Ulama asal Rembang tersebut menambahkan, bisa saja malam Lailatul Qadar datang di bulan lain selain Ramadan. Baginya mengharapkan Lailatul Qadar hanya di bulan Ramadan sama dengan orang yang hanya memiliki uang saat mendapatkan THR.

"Kalau orang dekat dengan Allah, ya Syawwal, Dzulqodah, Dzulhijjah ya dapet Lailatul Qadar," tambahnya.

Lebih lanjut, Malam Lailatul Qadar merupakan malam dimana Al-Qur’an diturunkan ke bumi. Sedangkan Al-Qur’an tidak hanya diturunkan di Bulan Ramadan saja. Gus Baha kemudian memberikan contoh bahwa wahyu terakhir turun pada tanggal 9 Arafah di bulan Dzulhijjah.

"Quran itu turun Ramadan aja atau pernah Syawwal?" jelasnya.

Oleh sebab itu, daripada harus memikirkan kapan waktu malam Lailatul Qadar datang, Alangkah baiknya seorang muslim fokus untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT. Dengan mendekatkan diri kepada Allah maka niscaya kita akan mendapatkan malam Lailatul Qadar yang lebih berharga dari seribu bulan.

"Terlalu memikirkan hal ini malah meribetkan diri sendiri," pungkasnya.(*)

Tombol Google News

Tags:

Kajian Gus Baha malam lailatul qadar Amalan Mendekatkan diri pada Allah Hikmahramadan Ramadan