KETIK, MALANG – Universitas Brawijaya (UB) kembali mencari talenta berbakat melalui ajang Putra Putri Brawijaya (PPB). Hingga kini telah tersaring 20 finalis yang akan bersaing di Grand Final pada Rabu, 1 November 2023.
Sebelumnya, PPB telah melakukan Talent Show pada 15 Oktober 2023 di Gedung Rektorat UB. Sebanyak 10 finalis putri dan 10 finalis putra yang turut serta dalam talent show. Keseluruhan finalis tersebut merupakan hasil penyaringan dari 153 peserta yang mendaftar dan diseleksi lagi menjadi 49 semi finalis.
Dr Setiawan Noerdajasakti, SH.,MH Wakil Rektor bidang Kemahasiswaan, Kewirausahaan dan Alumni UB dan drg. Miftakhul Cahyati selaku pembina PPB turut mengapresiasi kegiatan tersebut.
“Apresiasi kepada para Putra Putri Brawijaya yang melaksanakan kegiatan ini secara rutin dari tahun ke tahun. Jika saya cermati PPB ini dari waktu ke waktu mengalami dinamika yang positif," ujar Setiawan.
Menurutnya berkat PPB, mulai banyak fakultas yang menggelar acara pemilihan duta fakultas. Ia pun mendorong supaya kegiatan tersebut dapat digalakkan di setiap fakultas.
"Di beberapa fakultas semakin bertambah pula lembaga kemahasiswaan yang menyelenggarakan kegiatan seperti ini. Ini tentunya perlu digalakkan di tiap-tiap fakultas. Tinggal bagaimana mengatur koordinasi kelembagaannya antara fakultas dengan UKM PPB,” lanjutnya.
Dalam Talent Show, para finalis unjuk bakat di hadapan para juri. Mulai dari menyanyi, musikalisasi puisi, menari, taekwondo, bahkan bermain sulap. Sejumlah nama seperti Putri Tari Indonesia Adelia Putrie, Putri Berbakat 2020 yaitu Putri Verena, dan Putri Berbakat 2022 Putri Chellyne turut menjadi juri dalam kegiatan tersebut.
Adapun 20 finalis tersebut terdiri dari:
1. Putra Najmil Muhammad/Najmill (FISIP 2023)
2. Putri Marsha Pramata Kurniawan
3. Darnis/Marsha (FIB 2021)
4. Putra Bachren Azra Saputra/Bachren (FKG 2022)
5. Putri Kansa Aisya Azzahra Muttaqin/Kansa (FEB 2021)
6. Putra Muhammad Azhar Zidane/Zidane (FISIP 2022)
7. Putri Dhania Rizky Khairina/Dhania (FIA 2021)
8. Putra Rifat Achmad Naufal/Rifat (FPIK 2022)
9. Putri Made Astidevi Widyasari Darsana/Asti (FTP 2023)
19. Putra Rio Habibullah/Rio (FIB 2021)
11. Putri Amelia Putri Samsulika/Ame (FH 2021)
12. Putra Wildan Rahmanda Maulana/Wildan (FPIK 2022)
13. Putri Nimitta Gracia Tanujaya/Nimitta (FTP 2021)
14. Putra Evans Yose H. Purba/Evans (FP 2022)
15. Putri Sandra Gabriella Sianturi/Sandra (FIA 2021)
16. Putra Erlangga Betha Ardana/Erlangga (FISIP 2022)
17. Putri Nora Desiana/Nora (FIA 2021)
Putra Muhammad Rizqon Nafi/Rizqon (FP 2022)
18. Putri Brigitta Mery Rosarie Eufra Nilapaksi/Eufra (Filkom 2022)
19. Putra Yuriza Rabbani/Yuriza(FP 2021)
20. Putri Shinta Indah Permata Sari/Shinta (Fak Vokasi 2023)