Dukung Ganjar-Mahfud, Yenny Wahid Terjun Langsung Garap Kelompok Muslim

Jurnalis: Husni Habib
Editor: Muhammad Faizin

20 Desember 2023 04:30 20 Des 2023 04:30

Thumbnail Dukung Ganjar-Mahfud, Yenny Wahid Terjun Langsung Garap Kelompok Muslim Watermark Ketik
Yenny Wahid saat ikut menyapa warga Surabaya di Jalan Tunjungan. (Foto: Husni Habib/Ketik.co.id)

KETIK, SURABAYA – Sebagai pengusung pasangan Ganjar-Mahfud, Yenny Wahid pun terlihat ikut terjun langsung ke lapangan guna menarik simpati rakyat. Seperti yang dilakukannya saat menemani Siti Atiqoh -istri Capres Ganjar Pranowo- saat melakukan safari politik di Surabaya, Selasa (19/12/2023) malam.

Putri Gus Dur ini menyebur saat ini dirinya tengah fokus mengumpulkan suara dari kalangan kelompok muslim, termasuk warga Nahdlatul Ulama. Hal ini dilakukan untuk memperluas basis suara pasangan Ganjar-Mahfud di wilayah Jawa Timur.

"Memang saat ini saya tengah menggarap suara-suara muslim yang saat ini belum tergarap," jelasnya saat ditemui di Jalan Tunjungan, Selasa (19/12/2023).

Anggota Dewan Penasihat Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud ini menambahkan, agar dapat masuk ke kelompok muslim atau hijau dirinya melakukan kerja sama dengan Mahfud MD. Sedangkan untuk basis nasionalis atau merah menurutnya saat ini sudah cukup kuat.

"Jadi memang kas Ganjar kan basisnya nasionalis atau merah itu saya rasa sudah cukup kuat. Sedangkan untuk basis islam atau hijau masih perlu dikuatkan lagi saat ini," tambahnya.

Seperti diketahui Jawa Timur merupakan medan perang yang cukup sengit pada Pilpres 2024 mendatang. Hal ini lantaran ketiga pasangan calon (Paslon) menaruh perhatian besar kepada salah satu provinsi dengan jumlah penduduk terbanyak itu, untuk mendongkrak perolehan suara masing- masing paslon.(*)

Tombol Google News

Tags:

Yenny Wahid pemilu2024 pilpres2024 Ganjar Mahfud suara muslim Jawa timur Ganjar Pranowo Mahfud MD