DPP PAN Evaluasi B1KWK Pasangan CI-FM di Pilkada Raja Ampat

Jurnalis: Moh. Awin Macap
Editor: Muhammad Faizin

23 Agustus 2024 01:24 23 Agt 2024 01:24

Thumbnail DPP PAN Evaluasi B1KWK Pasangan CI-FM di Pilkada Raja Ampat Watermark Ketik
B1KWK Pasangan Cabup dan Cawabup Kabupaten Raja Ampat, CI-FM dievaluasi DPP PAN. (FOTO: Istimewa)

KETIK, RAJA AMPAT – Dewan Pimpinan Pusat Partai Amanat Nasional (DPP PAN) kembali mengevaluasi surat rekomendasi dukungan resmi atau dokumen B1KWK untuk pasangan calon bupati Raja Ampat, Charles AM. Imbir dan calon wakil bupati, Fahmi Macap dalam ajang Pemilukada Raja Ampat. Hal ini disampaikan oleh Fahmi Macap saat dikonfirmasi via pesan WhatsApp, Kamis (22/8/2024).

"Jelang Kongres PAN, DPP mengevaluasi B1KWK Bacagub dan Bacabup di seluruh Indonesia, tak terkecuali juga di Raja Ampat. Sebelumnya, DPP PAN telah mengeluarkan B1KWK untuk pasangan Charles AM. Imbir dan Fami Macap sebagai pasangan Cabup dan Cawabup di Pemilukada Raja Ampat tahun 2024," terang Fahmi.

Ketua DPC PAN Raja Ampat ini juga menegaskan bahwa evaluasi B1KWK ini tak hanya berlaku kepada pasangan CI-FM, namun berlaku untuk seluruh Indonesia. Olehnya, sebagai kader, dirinya hanya mengikuti instruksi dari DPP, karena ini adalah kewenangan DPP PAN yang harus dijalankan. Ditinjau dari sisi yang lain, DPP memiliki penilaian tersendiri terkait evaluasi tersebut.

"Sebagai kader, saya mengikuti instruksi DPP. terkait dengan B1KWK yang dievaluasi, ini adalah kewenangan DPP, dan tentunya DPP memiliki penilaian khusus terkait B1KWK tersebut," tandas Fahmi Macap. (*)

Tombol Google News

Tags:

DPP PAN B1KWK dievaluasi Charles AM. Imbir Fahmi Macap Pemilukada Raja Ampat