Distribusi Logistik Pemilu 2024 Capai 85 Persen, KPU Jatim Pastikan 14 Feburari Semua Rampung

Jurnalis: Moch Khaesar
Editor: Mustopa

13 Februari 2024 06:45 13 Feb 2024 06:45

Thumbnail Distribusi Logistik Pemilu 2024 Capai 85 Persen, KPU Jatim Pastikan 14 Feburari Semua Rampung Watermark Ketik
Komisioner Divisi Perencanaan dan Logistik KPU Jatim Miftahur Rozaq, Selasa (13/2/2024). (Foto: Khaesar/Ketik.co.id)

KETIK, SURABAYA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Timur sudah merampungkan 85 persen dalam pendistribusian logistik Pemilu 2024 di 38 kota/kabupaten yang ada di Jawa Timur.

Komisioner Divisi Perencanaan dan Logistik KPU Jatim Miftahur Rozaq memastikan distribusi logistik Pemilu 2024 ini akan rampung H-1 pencoblosan.

"Kita sudah 85 persen untuk distribusi ke kecamatan ini dipastikan akan rampung, tanggal 14 Februari tidak akan ada kendala untuk pendistrIbusian ini," ucap Rozaq, Selasa (13/2/2024).

Rozaq mengaku berkerja sama dengan pihak TNI maupun polisi untuk pendistribusian logistik pemilu "Termasuk pengiriman logistik ke pulau terluar yang sudah kami lakukan mulai awal bulan ini dengan dikirim melalui kapal laut," bebernya.

Rozaq mengatakan, pengiriman terlebih dahulu ke pulau terluar karena memang adanya kendala transportasi yang terbatas.

"Karena memang adanya masalah transportasi di mana jadwal kapal yang memang adanya seminggu sekali dan sudah diterima," jelasnya.

Untuk logistik di TPS khusus seperti rumah sakit, ponpes, RS Jiwa, Rutan serta Lapas yang ada di Jatim, Rozaq memastikan semua logistik tersebut sudah disebar.

"Karena memang itu ada di wilayah kabupaten dan kota jadi kami pastikan semuanya akan rampung," ucapnya.

Sebanyak 416 TPS khusus memang menjadi perhatian tersendiri bagi KPU.

"Namun tidak semua TPS khusus ini pemilih bisa mencoblos disesuaikan dengan daeraj asal pemilih disesuai dengan dengan asal tersendiri," beber Rozaq.

Untuk pemilih disabilitas, ODGJ ada sekitar 160 ribu pemilih yang 1.744 disabilitas tuna netra.

"Nantinya pemilih disabilitas ini akan ada bantuan dari petugas KPPS agar pemilih ini bisa memberikan suaranya di Pemilu serentak 2024 ini," ucapnya.

Sementara untuk lapas tidak ada masalah sama sekali karena disesuaikan dengan TPS yang ada di lapas maupun rutan. "Ini disesuaikan tempat pemilih yang ada di Lapas ini," ucap Rozaq. (*)

Tombol Google News

Tags:

pemilu 2024 KPU Jatim logistik Pemilu 2024 Pemilu serentak Jawa timur