KETIK, SURABAYA – Pemilik Restoran Meat Guy Steak House sekaligus Tiktoker Dims The Meat Guy memberikan resep untuk mengolah daging kurban yang mudah dan nikmat untuk disantap bareng keluarga.
Dims memberikan saran agar daging kurban tidak dimasak menjadi steak. Ia menyarankan agar mengolahnya menjadi masakan Indonesia yang mudah.
Dims memberikan tips untuk mengolah daging kurban agar tidak alot melalui akun Tiktoknya @dimsthemeatguy.
Pertama harus dihilangkan silver skin dari daging tersebut. Sebelum diolah, daging wajib di-rest biasanya memiliki memori otot, supaya daging yang diolah tidak alot.
Resep Dendeng Sambal Hijau dari Dims The Meat Guy
Bahan
- 15 bawang merah
- 8 bawang putih
- Minyak goreng secukupnya
- 2 daun salam
- 3 lembar daun jeruk
- 2 ruas sereh
- 2 tomat hijau
- 5 cabai hijau
Cara membuat:
- Potong kasar 8 bawang merah
- Potong 4 bawang putih
- Tumis kedua jenis bawang secara bersamaan
- Beri sereh
- Lalu tuangkan air hingga daging terendam
- Masak dan masukkan daun salam
- Masak kurang lebih 45 menit
- Tiriskan daging lalu geprek daging higga sedikit pipih
- Lalu goreng dengan minyak yang panas hingga coklat keemasan
Cara membuat sambal cabai hijau
- Rebus cabai hijau kecil dan besar secukupnya
- Lalu tambahkan dengan 7 bawang merah
- Uleg atau blender hingga tercampur dan bertekstur
- Beri garam, penyedap dan gula
- Lalu tumis tomat hijau dan daun jeruk
- Setelah tomat agak layu lalu campurkan cabai yang sudah diulek hingga aromanya tidak langu
- Lalu siapkan daging di piring terpisah tambahkan dengan sambal yang sudah siap.
- Daging sambal hijau siap dinikmati.(*)