KETIK, SIDOARJO – Calon Bupati Sidoarjo Subandi dan calon Wakil Bupati Sidoarjo Mimik Idayana membuktikan diri sebagai pemimpin yang benar-benar merakyat. Di Lapangan Desa Tlasih, Tulangan, Subandi-Mimik menghibur ribuan pendukung. Menyapa ramah warga sekitarnya. Memborong jualan pedagang asongan. Inilah pesta rakyat yang sesungguhnya.
Pesta rakyat berupa kampanye akbar Pasangan BAIK (Subandi-Mimik) itu berlangsung Minggu (17 November /2024). Massa datang sejak pagi. Calon Bupati Sidoarjo Subandi dan calon Wakil Bupati Sidoarjo Mimik Idayana juga pagi-pagi tiba. Saat senam bersama. Keduanya membaur. Bersama-sama ratusan massa menikmati iringan musik yang bersemangat.
Matahari semakin tinggi. Massa terus mengalir tiada henti. Ribuan orang. Berbondong-bondong mereka datang memenuhi Lapangan Desa Tlasih. Semakin meriah. Subandi-Mimik pun tampil ke atas panggung. Mengucapkan salam. Melambaikan tangan. Menebar senyuman hangat untuk massa yang terus berduyun-duyun datang. Keduanya lalu berorasi bergantian.
Calon Bupati Sidoarjo Subandi menyampaikan program-program andalannya untuk memajukan Kabupaten Sidoarjo. Untuk pendidikan, ada 10 ribu beasiswa untuk siswa dan mahasiswa. Separonya disiapkan bagi anak-anak yatim-piatu.
Di bidang kesehatan, layanan pengobatan untuk seluruh warga Sidoarjo. Cukup ber-KTP Sidoarjo saja, berobat bisa gratis. Ada pula 100 ribu lapangan kerja. Subandi-Mimik menyiapkan peraturan bupati baru yang membuka seluas-luasnya lowongan kerja bagi warga Sidoarjo.
Pembangunan infrastuktur tidak kalah hebat. Jalan-jalan sudah dibangun dengan program betonisasi. Akses jalan yang rusak pun diperbaiki. Banyak lagi program-program lain yang telah terbukti membantu masyarakat.
”Bersama Bapak-Ibu semua, kita akan lanjutkan pembangunan Sidoarjo agar semakin baik. Semakin maju,” ujar calon Bupati Sidoarjo Subandi.
Subandi pun bertanya dengan lantang dari atas panggung, ”Tanggal 27 November pilih siapa?”
”No. 1. Baik-baik-baik,” seru ribuan hadirin.
Calon Bupati Sidoarjo Subandi duduk untuk menyapa ramah dan memberikan minuman serta kaus untuk ribuan penonton di Lapangan Desa Tlasih. (Foto: Dimas for Ketik.co.id)
Dalam orasinya pula, calon Bupati Sidoarjo Subandi menyatakan, Sidoarjo akan semakin maju jika pemimpinnya benar-benar amanah. Saat ini terjadi krisis kepemimpinan. Tiga kali berturu-turut Bupati Sidoarjo terkena jeratan hukum. Terpaksa menjalani hukuman penjara karena kasus korupsi. Bahkan, masih calon pun sekarang sudah dipanggil Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
”Karena itu, jangan pilih calon pemimpin daerah yang pernah berurusan KPK. Pilihlah pemimpin yang bebas dari korupsi, rekam jejak bersih dan amanah,” tegas calon Bupati Sidoarjo Subandi.
”Jangan ya Dik, jangan ya,” timpal calon Wakil Bupati Sidoarjo Mimik Idayana yang juga mengajak masyarakat agar jangan memilih pemimpin yang dekat dengan korupsi.
Masyarakat Kabupaten Sidoarjo diajak bersama-sama memajukan Sidoarjo dengan memilih pemimpin yang lebih baik. Tidak berurusan dengan pemeriksaan KPK. Jangan pernah goyah. Jangan pernah memilih pemimpin yang korupsi.
”Jangan lupa, tanggal 27 November, memilih pasangan Subandi-Mimik. Nomor 1. Kudung hijau,” ujar calon Bupati Sidoarjo Subandi dengan suara lantang.
”Subandi-Mimik?” seru calon Wakil Bupati Mimik Idayana.
”Menang-menang-menang,” sambut ribuan massa.
Calon Wakil Bupati Sidoarjo Mimik Idayana menyalami penonton dengan senyum saat kampanye akbar di Tulangan. (Foto: Dimas for Ketik.co.id)
Di sela-sela orasi, selalu menyempatkan diri membagi-bagikan air minum botolan kepada massa. Makanan pun diberikan kepada hadirin. Kaus Pasangan BAIK menjadi rebutan. Warna-warni. Putih, hitam, kuning. Massa langsung memakainya dengan bangga.
Saat itulah, para pedagang asongan mendekat ke panggung. Mereka menawarkan dagangan. Baik air minum, camilan, maupun kue-kue tradisional. Berdesakan dengan peserta kampanye.
Calon Bupati Sidoarjo Subandi pun bertanya kepada para pedagang itu. Berapa harga jualan mereka. Lalu, membayarnya dengan uang pribadi. Setelah itu, semua air, camilan, maupun kue-kue dibagikan gratis kepada massa. Semua pedagang diperlakukan sama.
”Aku wis ngerti Pak Bandi wonge loman. Bu Mimik pisan. Iki wayahe panen,” ungkap Luqman, seorang pedagang asongan asal Wonoayu. Dia keluar dari kerumunan massa sambil berjoget-joget riang. Dapat rezeki nomplok.
Semakian siang, mereka kian senang. Kalau mulai sedikit panas, mereka disemprot air bersih dari dua mobil PMK. Mobil MPK itu memang sudah disiapkan di lokasi. Agar penonton tidak kepanasan. Nyaman mengikuti kampanye calon Bupati Sidoarjo Subandi dan calon Wakil Bupati Sidoarjo Mimik Idayana.
Kampanye akbar Pasangan Subandi-Mimik itu juga dimeriahkan oleh Orkes Dangdut yang sedang tenar. OM Adella. Artis Difarina Indah, Broden, dan lain-lain mampu menghipnotis ribuan massa untuk ikut bergoyang. Berjoget bareng calon Bupati Sidoarjo Subandi dan calon Wakil Bupati Sidoarjo Mimik Idayana.
Penonton sangat terhibur. Riang gembira. Apalagi, panitia kampanye akbar Pasangan Subandi-Mimik juga menyediakan sembako yang bisa ditebus murah. Cukup Rp 10 ribu dapat 3 kilogram beras. Semua stok ludes. Penonton pun pulang dengan senang. (*)