KETIK, SURABAYA – Menjawab tantangan dunia digital yang semakin pesat, banyak perusahaan yang dituntut untuk beradaptasi dengan cepat sesuai perkembangan jaman. Tidak terkecuali perusahaan media. Berangkat dari hal itu, Suara.com bersama International Media Support (IMS) menyelenggarakan acara daring bertajuk “Local Media Outlook : Menggali Potensi Bisnis Media Lokal di 2023”.
Selain meluncurkan program Local Media Summit (LMS) 2023, dibeberkan pula beberapa program spesifik yang akan dilakukan sepanjang tahun ini, plus paparan tentang berbagai peluang yang bisa dimanfaatkan media lokal.
Dalam acara yang digelar lewat zoom ini hadir sebagai nara sumber Suwarjono selaku pimpinan redaksi Suara.com, Eva Danayanti dari IMS, Annisa Rahmatillah perwakilan SukabumiUpdate dan Alandra Dio sebagai News Content Operational SnackVideo.
Dalam acara ini Annisa menyampaikan jika memang banyak tantangan yang dihadapi bagi media lokal untuk dapat bertahan dan bersaing. Karena saat ini banyak konten creator yang dapat menyajikan hal hal yang menarik dibandingkan hanya sekedar berita yang diproduksi oleh media. Karena itu dirinya pun membuat strategi dengan memanfaatkan berbagain platform media sosial untuk menggaet banyak viewer.
“ disini kita memanfaatkan platform media sosial seperti Snack Video, Instagram, Facebook hingga youtube untuk menyajikan konten konten yang menarik banyak viewer. Selain itu kita juga menyediakan jasa pembuatan video pendek yang dapat digunakan oleh seseorang atau suatu badan usaha untuk media promosi. Tentunya video video yang kita buat masih berbau kearifan lokal yang ada di daerah Sukabumi” katanya.
salah satu narsum Annisa dari SukabumiUpdate menyampaikan materinya. ( Foto : Husni Habib/Ketik.co.id)
Sejalan dengan yang dikatakan Annisa, Suwarjono selaku pimpinan redaksi Suara.com juga memaparkan hal serupa. Menurutnya saat ini banyak media lokal yang masih meraba raba jenis bisnis apa yang bisa membuat mereka dapat bertahan di tengah gempuran konten kreator yang dapat menyajikan konten yang lebih menarik. Di mana saat ini bisnis periklanan yang menjadi salah satu pemasukan dari media telah bergeser.
“ Saat ini seperti yang kita lihat jika bisnis periklanan yang menjadi pemasukan utama para media lokal ini telah bergeser. Di mana instansi ataupun badan usaha lebih suka beriklan lewat sosial media dari pada media, karena memang sosial media menawarkan banyak konten yang menarik daripada media. Karena itu memanfaatkan media sosial adalah salah satu cara bagi media lokal untuk menggaet lebih banyak massa dan revenue” ungkap Suwarjono.
Selain itu Eva Danayanti selaku Country Manager IMS menyampaikan bahwa LMS 2023 siap digelar dengan kemasan yang lebih baik dan lebih bermanfaat bagi para peserta. Eva menjelaskan, bahwa berbeda dengan tahun lalu, LMS tahun ini akan didahului semacam sesi pre-event.
"Salah satu sesi yang sudah kita rancang dan sedang dipersiapkan bersama Suara.com itu adalah Jatim Media Summit 2023, yang akan dikelola terutama oleh BeritaJatim selaku tuan rumah dan rencananya nanti digelar di Surabaya," ungkap Eva.
Diketahui, Suara.com dan IMS pada akhir Oktober 2022 sukses menggelar event LMS perdana. Diikuti oleh hampir 200 perwakilan media lokal dari seluruh Indonesia dan stakeholder lainnya yang hadir langsung, plus hampir 100 peserta yang bergabung secara online, acara yang dipusatkan di Gedung Perpustakaan Nasional di Jakarta saat itu disambut antusias para peserta. Antusiasme itu pulalah yang memastikan bahwa LMS tahun ini akan kembali digelar. (*)