Aremania Sepakat Tidak Bertandang Ke Si Jalak Harupat Saat Pertandingan Arema FC VS Persib Bandung

Jurnalis: Sholeh
Editor: Muhammad Faizin

19 Agustus 2024 13:30 19 Agt 2024 13:30

Thumbnail Aremania Sepakat Tidak Bertandang Ke Si Jalak Harupat Saat Pertandingan Arema FC VS Persib Bandung Watermark Ketik
Pertemuan Polresta Bandung, Polresta Malang kota, Presidium Aremania utas dan Manejemen Arema FC di Polresta Malang kota, Senin (19/8/2024). (Foto: Dok. Ghozali)

KETIK, MALANG – Suporter Arema FC, Aremania sepakat untuk tidak menyaksikan pertandingan liga 1 antara Arema FC melawan Persib Bandung di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung pada 25 Agustus mendatang.

Hal itu merupakan kesepakatan dari pertemuan Polresta Bandung, Polresta Malang kota, Presidium Aremania Utas dan Manejemen Arema FC di Polresta Malang kota, Senin (19/8/2024).

"Intinya di dalam pertemuan ini tadi bahwasanya kita sepakat semuanya untuk bersama-sama tidak melakukan tur away ke Bandung pada tanggal 25," kata Korlap Aremania, Achmad Ghozali.

Ghozali menegaskan, Aremania harus bisa menahan diri dan bisa menerima kesepakatan tersebut. Itu semua untuk kebaikan bersama serta demi menjaga keamanan dan kekondusifan Bandung. Menurutnya, hal itu juga untuk menaati larangan away yang diberikan oleh FIFA dan PSSI.

"Jadi itu, intinya kami berharap teman-teman Aremania semuanya bisa nonton di omahe dewe-dewe (di rumah masing masing," tegasnya.

Menurutnya, Aremania harus menunjukkan bahwa mereka adalah suporter yang bermartabat yang saat ini bertranformasi menjadi suporter yang naik kelas. Ia berharap semua Aremania memahami dan mentaati larangan tersebut. Hal itu untuk sama-sama bisa menjaga pertandingan ataupun menjaga situasi dan kondisi yang kondusif di Bandung.

"Jadi intinya Aremania kami harap untuk bisa memahami dan mematuhi peraturan tersebut," tegas Ghozali.

Tombol Google News

Tags:

Aremania Arema FC Persib Bandung Liga 1 Si Jalak Harupat