Antusiasme Lansia di UPTD Griya Werda Rayakan HUT Kemerdekaan RI

Jurnalis: Husni Habib
Editor: Mustopa

14 Agustus 2024 10:42 14 Agt 2024 10:42

Thumbnail Antusiasme Lansia di UPTD Griya Werda Rayakan HUT Kemerdekaan RI Watermark Ketik
Para penghuni Griya Werda terlihat antusias mengikuti perlombaan. (Foto: Husni Habib/Ketik.co.id)

KETIK, SURABAYA – Meski fisiknya terus menua, namun para penghuni UPTD Griya Werda Jambangan, Surabaya ini tidak mau ketinggalan dalam ikut merayakan HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia.

Mereka terlihat antusias mengikuti berbagai perlombaan yang digelar oleh pengurus panti jompo tersebut. Untuk memeriahkan HUT ke-79 Kemerdekaan RI, setiap tahun panti jompo ini selalu menggelar berbagai perlombaan.

Hilda Fairuz selaku Kepala Bidang Pemberdayaan Sosial, UPTD Griya Werda Jambangan mengatakan, kegiatan ini merupakan agenda rutin yang digelar setiap tahun. Antusiasme para penghuni panti jompo ini sangat besar, walaupun mereka bisa dibilang sudah tua tetapi semangatnya tetap menyala.

"Ini kita memang sengaja menggelar lomba untuk eyang eyang yang ada disini. Mereka memang antusias sekali, karena memang lomba ini tidak setiap saat ada," terang Hilda saat ditemui di kantornya, Rabu (14/8/2024).

Hilda menambahkan HUT Kemerdekaan ini merupakan salah satu momen yang ditunggu-tunggu oleh para penghuni panti jompo.

Sebagai orang yang sudah tua, mereka sudah melewati berbagai macam zaman dan era, mulai dari Soekarno hingga Joko Widodo. Oleh sebab itu mereka selalu terlihat bersemangat dan antusias saat pihaknya menggelar lomba 17 an.

"Bagi mereka yang sudah tua ini momen 17-an ini merupakan momen yang menarik," tambahnya.

Foto Cuaca yang terik tidak menyurutkan semangat para penghuni Griya Werda untuk mengikuti perlombaan. (Foto: Husni Habib/Ketik.co.id)Cuaca yang terik tidak menyurutkan semangat para penghuni Griya Werda untuk mengikuti perlombaan. (Foto: Husni Habib/Ketik.co.id)

Ditemui pada kesempatan yang sama, salah satu penghuni panti jompo ini, Muntama menuturkan dirinya merasa sangat senang bisa mengikuti lomba dan memeriahkan HUT ke-79 Kemerdekaan RI. 

"Senang sekali bisa ikut lomba. Sambil guyon sama teman-teman yang lain," tuturnya.

Walaupun memiliki fisik yang sudah tidak muda lagi, namun nenek 75 tahun ini terlihat bersemangat saat mengikuti perlombaan. Ia tidak mempermasalahkan menang atau kalah yang terpenting baginya adalah momen bergembira bersama teman-teman para penghuni Griya Werda.

"Senang tadi ikut joget-joget juga. Enggak mikir menang atau kalah yang penting semua bahagia," pungkasnya.(*)

Tombol Google News

Tags:

HUT Kemerdekaan RI ke-79 UPTD Griya Werda Jambangan Panti jompo Surabaya Perlombaan 17 Agustus Antusiasme lansia