9 Olahraga Kecilkan Perut Buncit

Jurnalis: Moch Khaesar
Editor: Muhammad Faizin

15 Oktober 2023 03:40 15 Okt 2023 03:40

Thumbnail 9 Olahraga Kecilkan Perut Buncit Watermark Ketik
Sit up, salah satu gerakan olahraga yang dapat mengecilkan perut buncit (14/10/2023). (Foto : Pixabay)

KETIK, SURABAYA – Kegemukan menjadi salah satu hal yang terjadi di Kota Besar. Perut buncit menjadi salah satu masalah tersendiri bagi masyarakat di kota besar seperti Surabaya.

Berikut ini salah satu olahraga yang dapat mengecilkan perut buncit. Ada 9 gerakan olahraga mengecilkan perut buncit yang dikutip dari berbagai sumber.

1. Burpees

Burpees adalah gerakan untuk melatih otot dada, bahu, trisep, dan paha depan. Aktivitas ini melihatkan gerakan pliometrik yang membuat jantung bekerja lebih aktif dalam mengalirkan darah ke seluruh tubuh.

Sebagai bagian dari olahraga intermiten intensitas tinggi, burpees dapat mengecilkan perut. Mengapa demikian? Menurut jurnal ilmiah berjudul High-Intensity Intermittent Exercise and Fat Loss yang dipublikasikan oleh International Journal of Obesity, olahraga intermiten intensitas tinggi bermanfaat untuk membakar lemak perut. 

Secara masif, aktivitas ini juga dapat menurunkan resistensi insulin dan menghasilkan sejumlah adaptasi otot rangka yang menghasilkan peningkatan oksidasi lemak otot rangka dan peningkatan toleransi glukosa. 

Bagaimana cara melakukan burpees? Pertama-tama, berdiri dengan kaki selebar bahu. Turunkan tubuh dengan gerakan membungkuk dan pinggul ke belakang seperti menungging. 

Dalam posisi hampir jongkok, kemudian lompat setinggi-tingginya. Posisikan tangan lurus ke dua sisi tubuh. Setelah melompat, tumpu berat badan dengan tumit.

Sekilas burpees mirip dengan jumping jack. Ketahu perbedaannya di artikel Panduan Gerakan Jumping Jack yang Benar dan Aman.

dan ke bawah hingga memantul tanah. 

Rentangkan tangan ke depan dan ke tanah saat membanting bola. Posisikan kaki menekuk dan sedikit jongkok seperti sedang melakukan squat.

2. Mountain climbers

Pertama-tama, posisikan tubuh seperti push up. Lalu, tekuk salah satu lutut ke bagian dada bergiliran dengan sisi lutut lainnya. Kencangkan otot perut selagi melakukan gerakan tersebut.

3. Turkish get-up

Olahraga mengecilkan perut buncit ini membutuhkan alat bantu berupa kettlebell. Pertama-tama, posisikan tubuh berbaring miring ke kiri, dengan tangan kanan memegang alat. Kemudian, perlahan luruskan tangan kiri membentuk sudut 45 derajat. Angkat tangan kanan ke atas. 

4. Medicine ball burpees

Medicine ball burpees adalah gerakan olahraga mengecilkan perut buncit yang membutuhkan bantuan alat berupa bola. Latihan ini efektif meningkatkan laju metabolisme tubuh.

Caranya, berdiri dengan jarak kaki selebar bahu dan pegang bola dengan kedua tangan di depan dada. Rentangkan bola ke atas kepala, lalu banting bola ke tanah sekuat tenaga dengan posisi membungkuk.

5. Side to side medicine ball slams

Sama seperti poin sebelumnya, gerakan ini membutuhkan bola sebagai alat bantunya. Pertama-tama, berdiri dengan jarak kaki selebar bahu dan pegang bola dengan kedua tangan di depan dada.

Kemudian, lemparkan bola dari tangan kiri ke tangan kanan dengan posisi tubuh dan kaki sedikit memutar ke kanan. Lakukan cara yang sama untuk melempar bola ke sisi tubuh yang lainnya.

7. Overhead medicine ball slams

Pertama-tama, berdiri tegak dengan kaki selebar pinggul. Kemudian, letakkan bola di atas kepala dengan posisi tangan lurus.  Selanjutnya, banting bola ke depan dan ke bawah hingga memantul tanah. 

Rentangkan tangan ke depan dan ke tanah saat membanting bola. Posisikan kaki menekuk dan sedikit jongkok seperti sedang melakukan squat.

8. Sit up

Sit-up merupakan latihan yang melibatkan gerakan naik-turun menggunakan otot perut. Apakah sit-up bisa mengecilkan perut buncit? Latihan ini membantu mengencangkan otot-otot perut dan membakar lemak secara efektif.

Tidak hanya mengencangkan otot perut, olahraga ini juga dapat melatih fungsi otot sebagai akibat dari penuaan. Informasi tersebut termuat dalam jurnal ilmiah berjudul Associations of sit-up ability with sarcopenia classification measures in Japanese older women, yang dipublikasikan di Interventional Medicine & Applied Science.

Latihan sit up untuk perempuan lansia dapat melatih otot inti. Olahraga ini dapat menguatkan cara berjalan, meningkatkan massa otot, serta membantu fungsi tubuh sehari-hari.

9. Skipping

Lompat tali atau skipping adalah olahraga kardiovaskular yang dapat membantu membakar kalori dengan cepat. Melakukan skipping secara teratur akan membantu mengecilkan perut dan mengencangkan otot-otot perut.

Selain berolahraga, salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk mengecilkan perut buncit adalah mengonsumsi multivitamin. Cara ini bertujuan untuk meningkatkan metabolisme tubuh, sehingga proses pembakaran lemak jadi lebih maksimal. (*)

Tombol Google News

Tags:

Tips kecilkan perut buncit Buncit Olahraga Gaya hidup sehat Perut buncit