KETIK, JAKARTA – Momentum Hari Kartini setiap 21 April diperingati oleh masyarakat Indonesia khususnya kaum perempuan. Tak terkecuali bagi 3 Puteri Indonesia Intelegensia 2024 yang tampil cantik saat mengenakan batik.
Mereka adalah:
1. Puteri Indonesia Intelegensia 1 2024, Lady Diandra dari DKI Jakarta 2
2. Puteri Indonesia Intelegensia 2 2024, Novita Pattipeilohy dari Maluku
3. Puteri Indonesia Intelegensia 3 2024, Miracle Sitompul dari Jambi
"Bersama rekan-rekan kartini modern, kami bangga berdiri sebagai Puteri Indonesia Intelegensia 2024," katanya dalam keterangan tertulis yang diterima oleh media online nasional Ketik.co.id, Selasa (23/04/2024).
Disampaikannya, menerima hak istimewa, unik dan kepercayaan besar dari Puteri Indonesia @officialputeriindonesia untuk mengenakan mahkota tahun 2024 ini memang merupakan sebuah kehormatan bagi mereka bertiga.
"Kami memahami bahwa ini dilakukan bukan untuk pertunjukan, tetapi komitmen sejati oleh Puteri Indonesia untuk membiarkan wanita bersinar dan merasa diberdayakan," tambahnya.
Dijelaskannya, Puteri Indonesia Intelegensia 2024 ini adalah tanda yang luar biasa di Hari Kartini karena tugas intelegensia dimulai dari sekarang dan seterusnya.
"Kami berusaha untuk tidak bersaing tetapi berupaya berkolaborasi agar mampu memberdayakan kaum perempuan Indonesia lainnya dalam mencapai potensi sepenuhnya di bidang digital dan inovasi," ungkapnya.
Ditambahkannya, sebagai Puteri Indonesia Intelegensia 2024 mereka merasa sangat terhormat bahwa langkah-langkah yang dilakukan didukung penuh oleh beasiswa @ipmicampus dan @roy_darmawan.
"Menantikan untuk berbagi kabar baik untuk rekan-rekan Kartinis di luar sana. Terima kasih fotografi oleh @ronnyariojoewono, direktur Seni oleh @nikhonurkholisnew, kebaya by @sopikpermana, MUA & Hair Lady oleh @__san96__, MUA & Hair Vita oleh @smmakeupstylist & @opick_hairstylist , MUA & Hair Miracle oleh @byangelinaj @hairdobytari, dan produk @beautyqueenbymr," timpalnya.
"Terima kasih juga untuk @putri_k_wardani209 @djojonegorowardiman @kusumadewisutanto @anjani_kusuma @angkasamega @missinternationalofficial @misssupranational @misscharm.tv @misscosmointernational," tutupnya. (*)