Terserempet Kereta Api Agro Anggrek, Pria asal Menganti Tewas Seketika

Jurnalis: Moch Khaesar
Editor: M. Rifat

7 Juni 2023 05:56 7 Jun 2023 05:56

Thumbnail Terserempet Kereta Api Agro Anggrek, Pria asal Menganti Tewas Seketika Watermark Ketik
Petugas BPBD Surabaya mengevakuasi jenazah korban terserempet kereta api di Jalan Raya Sememi Baru, Rabu (7/6/2023). (Foto : BPBD Surabaya)

KETIK, SURABAYA – Warga Raya Sememi Baru digegerkan setelah adanya seorang warga Menganti Gresik terserempet kereta api Agro Anggrek. Pria berinisial EPW (26) warga Banyu Urip Kaplingan, Menganti Gresik itu pun tewas seketika usai terserempet kereta yang melintas.

"Saat ditemukan pria tersebut tidak membawa identitas namun setelah diperiksa korban merupakan warga Menganti Gresik, sehingga kami langsung menghubungi pihak keluarga," ucap Kabid Darlog BPBD Linmas Surabaya Buyung Hidayat, Rabu (7/6/2023).

Setelah dimintai keterangan, keluarga korban menyebut bahwa korban EPW mengalami gangguan kejiwaan. "Dengan kejadian ini jenazah korban dibawa ke kamar mayat RSUD dr Soetomo dan langsung diserahkan ke pihak keluarga," terangnya.

Kejadian ini terjadi Rabu pagi (7/6/2023) pukul 05.46 WIB. Korban EPW ini melintas di Jalan Raya Sememi dari arah yang bersamaan melintas kereta Agro Anggrek. Saat itu juga korban langsung terserempet kereta dan terpental yang membuat korban seketika tewas di tempat.

Saat itu juga, masinis kereta langsung menghubungi panggilan darurat 112. Petugas lantas melakukan evakuasi jenazah korban. Saat itu juga polisi dan petugas BPBD Kota Surabaya langsung membawa jenazah korban ke kamar mayat RSUD dr Soetomo. (*)

Tombol Google News

Tags:

Kecekalaan BPBD Surabaya Raya Sememi Surabaya