Panglima TNI Tegaskan Anggotanya Tak Terlibat Kasus Pembakaran Rumah Wartawan

Jurnalis: Shinta Miranda
Editor: Muhammad Faizin

10 Juli 2024 10:55 10 Jul 2024 10:55

Thumbnail Panglima TNI Tegaskan Anggotanya Tak Terlibat Kasus Pembakaran Rumah Wartawan Watermark Ketik
Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto saat berada di Terminal Purabaya beberapa waktu lalu. (Foto: Shinta Miranda/Ketik.co.id)

KETIK, JAKARTA – Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menegaskan tak ada keterlibatan prajurit TNI di kasus kebakaran rumah yang menewaskan wartawan Tribrata TV dan tiga orang anggota keluarganya di Kabupaten Karo, Sumatra Utara.

"Enggak ada (keterlibatan)," kata Agus singkat, di kompleks parlemen, Jakarta dikutip dari Suara.com jaringan Ketik pada Rabu (10/7/2024).

Agus pun menyebut perihal kasus itu kini telah diatasi oleh Polri.

Sebelumnya, Komando Daerah Militer (Kodam)/ I Bukit Barisan mendukung penuh Polda Sumatera Utara(Sumut) mengungkap kasus pembakaran rumah wartawan Rico Sempurna Pasaribu di Jalan Nabung Surbakti, Kabupaten Karo.

"Pada kesempatan ini, kami hadir di sini (Kabupaten Karo-red) memberikan dukungan penuh," ujar Panglima Kodam (Pangdam) I/Bukit Barisan Mayjen TNI Mochammad Hasan saat merilis kasus tersebut, di Kabanjahe, Sumut, Senin (8/7/2024).

Hasan mengatakan dukungan ini diberikan pihaknya karena pemberitaan kasus tersebut beberapa kali dikaitkan dengan TNI. Ia mendukung penuh  langkah-langkah selanjutnya akan ditindaklanjuti oleh Polda Sumut.

"Kami sudah mendengar penjelasan bapak Kapolda Sumut," tuturnya. (*)

Tombol Google News

Tags:

Panglima TNI Jenderal Agus Agus Subiyanto kebakaran rumah wartawan wartawan Tribrata TV