Lowongan Kerja BUMN! Rekrutmen ODP Bank Syariah Indonesia (BSI)

Jurnalis: Mirza Ashari
Editor: Irwansyah

24 September 2022 06:05 24 Sep 2022 06:05

Thumbnail Lowongan Kerja BUMN! Rekrutmen ODP Bank Syariah Indonesia (BSI) Watermark Ketik
ODP Bank Syariah Indonesia (sumber: bankbsi.co.id)

KETIK, SURABAYA – Indonesia sebagai negara dengan penduduk muslim terbesar di dunia, memiliki potensi untuk menjadi yang terdepan dalam industri keuangan Syariah. Meningkatnya kesadaran masyarakat terhadap halal matter serta dukungan stakeholder yang kuat, merupakan faktor penting dalam pengembangan ekosistem industri halal di Indonesia.

Termasuk di dalamnya adalah Bank Syariah. Bank Syariah memainkan peranan penting sebagai fasilitator pada seluruh aktivitas ekonomi dalam ekosistem industri halal. Keberadaan industri perbankan Syariah di Indonesia sendiri telah mengalami peningkatan dan pengembangan yang signifikan dalam kurun tiga dekade ini. 

Inovasi produk, peningkatan layanan, serta pengembangan jaringan menunjukkan trend yang positif dari tahun ke tahun. Bahkan, semangat untuk melakukan percepatan juga tercermin dari banyaknya Bank Syariah yang melakukan aksi korporasi. Tidak terkecuali dengan Bank Syariah yang dimiliki Bank BUMN, yaitu Bank Syariah Mandiri, BNI Syariah, dan BRI Syariah.

Bagi Anda yang tertarik berkarir di perbankan syariah, saat ini Bank Syariah Indonesia membuka peluang karir bagi Anda. Dikutip dari laman bankbsi.co.id diinformasikan bahwa saat ini Bank Syariah Indonesia sedang membuka lowongan pekerjaan sebagai ODP (Officer Development Program) dengan status sebagai karyawan tetap. Untuk informasi lengkap dan pendaftaran simak di bawah ini.

Kualifikasi Umum

  1. Pendidikan minimal Strata-1 (S1).
  2. Belum Menikah.
  3. Pria/Wanita usia:
    • Fresh Graduate Strata-1 (S1) maksimal 24 tahun.
    • Strata-2 (S2)/Berpengalaman maksimal 26 tahun.  
  4. Aktif Berorganisasi/Kewirausahaan/Prestasi Akademik & Non Akademik.
  5. IPK (Skala 4)
    • Dalam Negeri:
      • S1 minimal 3.00.
      • S2 minimal 3.25.
    • Luar Negeri:
      • Lulusan S1, Equivalensi IPK 3.00.
      • Lulusan S2, Equivalensi IPK 3.25. 
  6. Tidak pernah terlibat kasus hukum.
  7. Tidak memiliki hubungan keluarga inti (orang tua dan saudara kandung) yang bekerja di BSI.       
  8. Memiliki kemampuan Komunikasi dan Analisa yang baik.
  9. Dapat bekerja secara team/individu, cepat beradaptasi dan memiliki motivasi yang tinggi dalam berkarir di bidang Perbankan Syariah.
  10. Bersedia ditempatkan di Seluruh Indonesia.


1. ODP GENERAL

Deskripsi Pekerjaan
ODP Generalis adalah spesialisasi ODP untuk jenjang karir bisnis retail dan jaringan, dimana kandidat terpilih akan mendapatkan pendidikan terkait perbankan Syariah yang meliputi hard skill & soft skill serta fokus pada pengetahuan bisnis retail untuk kemudian akan ditempatkan pada unit kerja retail di seluruh Indonesia.

Kualifikasi Khusus
Seluruh Bidang Studi, kecuali: Kebidanan, Keperawatan, Tata Boga, Pariwisata, Ilmu atau Sains Keolahragaan, Pendidikan dan Keguruan, Filsafat, Seni dan Sastra.

2. ODP WHOLESALE BANKING

Deskripsi Pekerjaan
ODP Wholesale Banking adalah spesialisasi ODP untuk jenjang karir bisnis wholesale, dimana kandidat terpilih akan mendapatkan pendidikan terkait perbankan Syariah yang meliputi hard skill & soft skill serta fokus pada pengetahuan bisnis Wholesale, untuk kemudian akan ditempatkan pada unit kerja bisnis wholesale di seluruh Indonesia.

Kualifikasi Khusus
Seluruh Bidang Studi, kecuali: Kebidanan, Keperawatan, Tata Boga, Pariwisata, Ilmu atau Sains Keolahragaan, Pendidikan dan Keguruan, Filsafat, Seni dan Sastra.

3. ODP DIGITAL & IT

Deskripsi Pekerjaan
ODP Digital & IT adalah spesialisasi ODP untuk jenjang karir spesialis Digital & IT perekrutan pegawai pada level officer yang akan dibekali pengetahuan perbankan Syariah yang meliputi hard skill & soft skill serta fokus pada pengetahuan bidang Digital & IT untuk kemudian akan ditempatkan pada unit kerja bidang Digital & IT BSI.

Kualifikasi Khusus

  • Bidang Studi
    Diutamakan Teknik Informatika, Sistem Informatika, Ilmu Komputer, Teknik Elektro, Manajemen Informatika, Matematika, Fisika, dan Statistika.
  • Lebih disukai memiliki sertifikat yang berhubungan dengan IT.


Perlu diperhatikan bahwa batas tangal terakhir lowongan pekerjaan adalah 26 September 2022. Untuk informasi selengkapnya dapat kunjungi laman resmi Bank Syariah Indonesia di bankbsi.co.id.

Tombol Google News

Tags:

Loker Lowongan Kerja lowongan kerja 2022