KETIK, JOMBANG – Kecelakaan beruntun melibatkan empat kendaraan terjadi di Jl Raya Miagan Kecamatan Mojoagung Kabupaten Jombang Jawa Timur, Minggu (2/4/2023) sore. Akibatnya, lima orang terluka dan dilarikan ke puskemas dan rumah sakit.
Empat kendaraan yang terlibat kecelakaan itu yakni Mitsubishi pikap L300 nopol S-8270-NH yang dikemudikan Mukti Ali (66), warga Desa Temu Kecamatan Prambon Kabupaten Nganjuk. Kemudian bus Sugeng Rayahu W-7483-UP yang dikemudikan Ahmad Cahyono (37), warga Dusun Ngandong Desa Kresek Kecamatan Wungu Kabupaten Madiun.
Selanjutnya, bus Harapan Jaya AG-7984-UR dikemudikan Hendik Tamara Putra (25), warga Dusun Kempreng Desa Latsari Kecamatan Mojowarno Kabupaten Jombang, serta truk Mitsubishi N-8771-UA yang dikemudikan Yohan Arjita (41), warga Desa Kedungsawan Kecamatan Donomulyo Kabupaten Malang.
Kondisi paling parah adalah mobil pikap. Bagian depan kendaraan tersebut hancur setelah ditabrak bus Sugeng Rahayu. Bahkan sopir pikap sempat terjepit. Proses evakuasi berlangsung dramatis. Hingga akhirnya sopir bernama Mukti Ali tersebut dilarikan ke RSUD Jombang untuk menjalani perawatan.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Jombang Ipda Anang Setyanto menjelaskan, kecelakaan bermula ketika mobil pikap L300 nopol S-8270-NH berjalan dari arah timur ke barat. Sesampainya di TKP (tempat kejadian perkara), diduga kurang memperhatikan arus lalu lintas belakang.
Pengemudi pikap langsung saja putar balik tanpa menyalakan lampu sein. Tentu saja bus Sugeng Rahayu yang ada di belakangnya tak bisa berbuat banyak. Karena jarak sudah dekat bus tersebut menabrak pikap dengan sangat keras. Hal itu juga berdampak pada bus Harapan Jaya yang ada di bekalang Sugeng Rahayu.
Bus jurusan Surabaya-Kediri itu menabrak Sugeng Rahayu. Terakhir, mobil pikap yang terdorong ke jalur kanan, tertabrak truk Mitsubishi N-8771-UA yang berjalan dari arah berlawanan. “Jadi ada empat kendaraan yang terlibat kecelakaan beruntun ini. Namun tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini,” ujarnya.
Bagaimana kondisi sopir dan penumpang? Anang menjelaskan, kondisi sopir pikap terluka dan dilarikan ke RSUD Jombang. Sedangkan sopir bus (Sugeng Rahayu dan Harapan Jaya) serta sopir truk tidak mengalami luka. “Namun ada empat penumpang yang terluka. Rinciannya, dua penumpang Harapan Jaya dan dua penumpang Sugeng Rahayu,” pungkasnya. (*)