Jelang Derby Jatim, Fisik dan Mental Pemain Persebaya Terus Digembleng

Jurnalis: Moch Khaesar
Editor: M. Rifat

19 Maret 2024 12:45 19 Mar 2024 12:45

Thumbnail Jelang Derby Jatim, Fisik dan Mental Pemain Persebaya Terus Digembleng Watermark Ketik
Pelatih Persebaya Paul Munster, Selasa (19/3/2024). (Foto: Khaesar/Ketik.co.id)

KETIK, SURABAYA – Jelang derby panas Persebaya melawan Arema FC, Rabu (27/3/2024), Pelatih Persebaya Paul Munster menilai anak asuhnya sudah siap mental dan fisik jelang lawan Arema FC. Meskipun saat ini Arema FC berada di posisi 16, namun Munster tidak ingin anggap remeh lawan.

"Ini Liga Indonesia kami tidak boleh anggap remeh semua lawan, jadi kami mempersiapkan betul-betul tim ini sebelum melawan Arema FC," beber Paul Munster, Selasa (19/3/2024).

Memiliki waktu seminggu, membuat Paul Munster mempersiapkan tim dengan baik. "Kami sudah mempersiapkan beberapa porsi latihan untuk tim saat ini kami mempersiapkan fisik dan beberapa hari kemudian akan diterapkan taktik," ucapnya.

Menilik dari pertandingan sebelumnya Persebaya menelan hasil imbang 0-0 atas Madura United. Hal ini yang membuat Paul Munster menjadi bahan evaluasi.

"Kekurangan dipertandingan sebelumnya untuk bisa dibenahi untuk laga selanjutnya," terangnya.

Selama bulan ramadan, Persebaya dijadwalkan melakukan latihan malam hari. Dengan jadwal yang sedikit mepet, membuat pelatih asal Inggris ini yakin dengan persiapan yang baik.

"Apalagi ini adalah laga derby jadi kami harus memiliki semangat untuk bisa meraih poin penuh," bebernya. (*)

Tombol Google News

Tags:

persebaya Debry Jatim Derby Arema vs Persebaya Arema VS Persebaya Malang vs Surabaya Liga 1 Musim 2023/2024 Bonek Bonita Aremania