Dua Cara Atasi Pengangguran ala Menaker RI Ida Fauziyah

Jurnalis: Lutfia Indah
Editor: Naufal Ardiansyah

29 Agustus 2023 12:06 29 Agt 2023 12:06

Thumbnail Dua Cara Atasi Pengangguran ala Menaker RI Ida Fauziyah Watermark Ketik
Menteri Ketenagakerjaan RI, Ida Fauziyah saat membeli produk UMKM di Festival Bentoel Bangun Bangsa. (Foto: Lutfia/Ketik.co.id)

KETIK, MALANG – Menteri Ketenagakerjaan Republik Indonesia, Ida Fauziyah beberkan dua cara mengatasi pengangguran yang telah diterapkan oleh pemerintah. 

Menurutnya, cara efektif yang dapat dilakukan pemerintah ialah membekali masyarakat dengan keterampilan sesuai dengan kebutuhan pasar kerja.

Jika keterampilan tak sesuai dengan kebutuhan pasar maka, masyarakat disiapkan untuk menjadi wirausahawan baru.

Cara tersebut ia sampaikan saat ditemui di acara Festival Bentoel Bangun Bangsa di Malang Town Square (Matos) pada Selasa (29/8/2023).

"Pengangguran terus kita turunkan dengan berbagai cara. Kita siapkan mereka ke pasar kerja, gapi kalau tidak mungkin masuk maka kita siapkan jadi wirausahawan baru," kata Ida.

Menurut Ida, kontribusi UMKM terhadap perekonomian nasional mencapai 61,7 persen atau menyumbang Rp 8.572 triliun terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) Nasional. Bahkan UMKM mampu menyerap tenaga kerja hingga 97 persen.

"UMKM kita mampu menyerap tenaga kerja hingga 97 persen dan menghimpun 60-70 persen total investasi. Pemerintah harus meningkatkan kompetensi dan menyiapkan masyarakat jadi entrepreneur baru. Setelah berkembang maka akan semakin banyak menyerap tenaga kerja," jelasnya.

Ida yakin tumbuhnya UMKM bukan hanya tanggungjawab pemerintah. Dibutuhkan kolaborasi dari berbagai stakeholder, termasuk pihak swasta untuk membantu UMKM Indonesia berkembang pesat.

Untuk itu Ida mengapresiasi Bentoel Group dalam membantu UMKM melalui program literasi digital.

"Tantangan mereka itu akses keuangan yang masih kecil, kemampuan promosi dan pemasaran perlu ditingkatkan. Terlebih infrastruktur dan teknologi yang masih jadi kendala. PT Bentoel menyadari penggunaan teknologi bagi UMKM belum besar," jelasnya.

Ida berharap UMKM dapat berkontribusi terhadap Indonesia yang menempati lima besar negara maju di dunia pada tahun 2045. Terlebih perekonomian Indonesia dapat pulih dengan cepat pasca pandemi.

"Kita akan melaju terus sampai Indonesia Maju 2045 ketika Indonesia berusia satu abad. Kita memiliki niat yang kuat agar Indonesia jadi negara maju, satu dari lima negara maju di dunia adalah Indonesia," paparnya. (*)

Tombol Google News

Tags:

Bentoel Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah Menaker RI pengangguran