Bawaslu Sleman Saksikan Peluncuran Flyer Resmi PPD 2024, Pastikan Tidak Ada Gambar Cabup

Jurnalis: Fajar Rianto
Editor: M. Rifat

12 Oktober 2024 11:31 12 Okt 2024 11:31

Thumbnail Bawaslu Sleman Saksikan Peluncuran Flyer Resmi PPD 2024, Pastikan Tidak Ada Gambar Cabup Watermark Ketik
Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Pemkab Sleman Tina Hastani didampingi Ketua Bawaslu Kabupaten Sleman, Arjuna Al Ichsan Siregar memperlihatkan gambar flyer PPD Sleman 2024, 12 Oktober 2024. (Foto: Bawaslu Sleman/Ketik.co.id)

KETIK, YOGYAKARTA – Acara peluncuran flyer Pameran Potensi Daerah (PPD) Kabupaten Sleman tahun 2024  diselenggarakan Jumat 11 Oktober 2024 di Pusat Layanan Usaha Terpadu (PLUT) Kabupaten Sleman Jl. Candi Gebang, Beran, Tridadi, Sleman.

Perkenalan flyer resmi PPD 2024 ini dirangkai dalam kegiatan HUT Pusat Layanan Usaha Terpadu (PLUT) Sleman ke-5 oleh Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (Dinkop dan UKM) Pemkab Sleman. Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Bawaslu Kabupaten Sleman.

Kepala Dinas Koperasi dan UKM Sleman Tina Hastani menyampaikan, Flyer resmi PPD Sleman tahun 2024 yang telah diluncurkan tersebut akan segera dipublikasikan melalui akun media sosial Dinkop dan UKM Sleman.

"Flyer resmi yang telah diperkenalkan kepada masyarakat saat ini menampilkan foto atau gambar beragam potensi daerah yang ada di Kabupaten Sleman," terang Kepala Dinkop dan UKM Sleman yang juga merangkap sebagai Plt Kepala BKAD Sleman ini.

Ia tambahkan, nantinya akan dilakukan screening. Bila ada flyer-flyer lainnya yang akan digunakan oleh EO pelaksana kegiatan PPD juga harus mendapatkan persetujuan dari dari Dinkop dan UKM Sleman.

Sementara itu Ketua Bawaslu Kabupaten Sleman, Arjuna Al Ichsan Siregar dalam keterangannya, Sabtu 12 Oktober 2024 menyebutkan, dengan diperkenalkannya flyer resmi PPD Kabupaten Sleman 2024  pihaknya berharap dapat menjawab pertanyaan-pertanyaan yang berkembang di media-media sosial selama ini.

Itu terkait flyer PPD Sleman yang diduga menguntungkan salah satu calon Bupati Sleman. Launching flyer PPD Sleman tahun 2024 tersebut menurut Arjuna juga sebagai tindak lanjut saran dan masukan yang disampaikan Bawaslu Sleman kepada Dinkop dan UKM Sleman beberapa waktu lalu.

Untuk diketahui, beberapa waktu ini telah beredar di medsos keberadaan flyer PPD Sleman yang mencantumkan gambar calon Bupati petahana Kustini Sri Purnomo di bagian bawahnya.

Flyer berlogo Kabupaten Sleman ini menerangkan berbagai potensi yang akan ditampilkan dalam kegiatan PPD tanggal 1 - 10 November 2024 di Alun-alun Lapangan Denggung. Berikut sejumlah artis yang akan memeriahkan acara.

Ia sampaikan terkait beredarnya flyer PPD Sleman 2024 yang dibuat oleh oknum yang tidak bertanggung jawab tadi. Berdasar hasil penelusuran informasi yang dilakukan Bawaslu Sleman, tidak ditemukan adanya dugaan pelanggaran yang dilakukan Dinkop dan UKM Sleman. (*)

Tombol Google News

Tags:

Pilkada Sleman 2024 Peluncuran Flyer PPD 2024 HUT ke-5 PLUT Sleman Dinkop dan UKM Sleman Pemkab Sleman Bawaslu Sleman