KETIK, MALANG – Perfilman tanah air kembali mengukir kesuksesan melalui film Petualangan Sherina 2, karya sutradara terkemuka Riri Riza dan produser ulung Mira Lesmana. Film ini menembus angka 1 juta penonton usai seminggu sejak film dirilis.
Petualangan Sherina 2, sekuel yang dinanti-nantikan dari film klasik tahun 2000, kembali mengajak penonton memasuki petualangan dan persahabatan yang kuat.
Poster Petualangan Sherina 2.
Film ini menghadirkan kembali tokoh-tokoh yang dicintai, seperti Sherina Munaf yang kembali memerankan peran utama, Derby Romero serta ditambahkan dengan wajah-wajah baru yang menyegarkan.
Ada pula Isyana Sarasvati, Kelly Tandiono, Ardit Erwandha, Randy Danistha, Chandra Satria, dan bintang cilik Quinn Salman turut menyemarakkan layar lebar dengan karakter-karakter menarik dan penghayatan akting yang memukau.
Petualangan Sherina 2 berhasil memukau penonton dengan cerita yang penuh makna, visual yang memanjakan mata, dan musikalisasi yang penuh warna.
Para penonton, baik yang telah mengikuti perjalanan Sherina sejak dulu maupun yang baru mengenalnya, memberikan pujian atas kemampuan sutradara Riri Riza dalam menyampaikan pesan moral dan emosional dalam kemasan yang begitu menghibur.
"Kalau menurut saya, rate 1-10 saya berikan 9 karena filmnya selain menghibur juga ada pesan moral untuk menjaga lingkungan. Apalagi film ini kan untuk semua usia, jadi untuk anak-anak pun tetap bagus," ujar Yordan salah satu penikmat film Sherina 2 di Cinepolis Matos.
Penonton tampak menikmati film Sherina 2 di Cinepolis Matos. (Foto: Dinda/Ketik.co.id)
Pendapat yang senada juga diberikan oleh salah satu penikmat film Sherina. Ia mengaku film Sherina 2 adalah tontonan yang ditunggu-tunggu dan film ini melebihi ekspektasinya.
"Saya memang mengikuti dari film Sherina yang pertama dan memang ini yang saya tunggu-tunggu. Beneran di luar ekspektasi, apalagi alur ceritanya bagus dan musiknya bikin nostalgia" ujar Dzaki salah satu penikmat film Sherina 2.
Sejak seminggu penayangan, film ini menembus angka 1 juta penonton. Dengan pencapaian luar biasa tersebut, film Petualangan Sherina 2 membuktikan bahwa perfilman Indonesia mampu bersaing secara global dan menciptakan karya-karya berkualitas yang mampu memikat hati penonton dari berbagai kalangan.
Semoga kesuksesan ini akan menjadi dorongan bagi industri film Tanah Air untuk terus berkarya dan menghasilkan karya-karya hebat di masa depan. (*)