KETIK, SURABAYA – Adinda Cresheilla, akrab dengan panggilan Adinda atau Dinda, gadis cantik kelahiran 29 Januari 1997 adalah seorang model, ratu kecantikan, dan aktris Indonesia. Adinda dinobatkan sebagai Puteri Indonesia Pariwisata pada 2022.
"Saya bangga pada Timnas Indonesia dengan memakai jersey Garuda. Keren banget, Indonesia bisa jadi tuan rumah acara dunia seperti FIFA World Cup U-17 ini. Serangkaian kegiatannya lancar dan sukses serta semoga para tamu dunia merasa senang berada di tanah air," kata Dinda kepada media online nasional Ketik.co.id, Ahad (03/12/2023).
Dirinya menyampaikan, pastinya sangat bangga, kota kelahirannya Surabaya bisa jadi tempat pembuka untuk FIFA WC U-17 ini. Sekalian mengenalkan ke teman-teman yang kemarin ikut datang, macam-macam kuliner Surabaya yang enak banget.
"Dengan turut mengisi kursi stadion dan memberikan teriakan untuk para Garuda! Tentunya juga dengan ikut memberikan ajakan di sosial media untuk ikut mendukung dan untuk datang ke stadion bersama," ucapnya.
Ia berharap agenda besar ini bisa menjadi acara yang memicu semangat, tidak hanya untuk para supporter, tapi yang terpenting juga untuk para pemain dan pengurus. Di mana menurutnya, sepak bola selalu berhasil mempersatukan masyarakat Indonesia tanpa melihat ras, agama, politik, dan lain-lain.
"Harapannya, timnas Indonesia selalu diberikan gelora yang membara untuk game-game ke depannya, karena kita percaya mereka sangat potensial untuk membawa prestasi yang tinggi untuk Indonesia. Kami selalu bersama Garuda!," tandasnya menutup pernyataan.
Sementara itu, pemilik akun media sosial Instagram bercentang biru @dindachresheilla dengan jumlah pengikut 173 ribu lebih dan 694 postingan, mengunggah sebuah foto dukungan untuk timnas Indonesia dalam gelaran Piala Dunia U-17.
Ia nampak terlihat mengenakan jersey timnas Indonesia warna biru dan kerah warna putih berlogo Garuda Indonesia dengan back ground beragam piala dan piagam penghargaan.
Dalam foto tersebut tertulis Gelora Bung Tomo dengan latar musik Piala Dunia U-17 yang dinyanyikan oleh artis papan atas Weird Genius, Lyodra, Tiara Andini, dan Ziva M.
Dirinya menulis caption "Secured my jersey & tix for teh match to night! Bersama garuda, kita dukung dan saksikan perjuangan anak bangsa. Sampai jumpa para garuda 🇲🇨❤️"
Postingan tersebut hingga artikel ini diterbitkan pada Selasa, 28 November 2023 mendapatkan ribuan suka atau like dan puluhan komentar dari netizen.
"Akhirnya ada queen yang pakai baju bola," tulis akun @adrian*****
"Cantik banget ❤️😍," puji akun @meisya*****
"Jangan lupa mampir boncafe mbak 😂," unggah akun @dodo*****
Lalu ada komentar dari akun @rizma***** "Mau jersey-nya ❤️❤️❤️❤️❤️😍".
Pujian lain datang dari akun @handi***** "Km cantik sekali sih puteri 😍😍😍".
Dari berbagai sumber yang dihimpun, Adinda Cresheilla, lahir dan besar di Surabaya, Jawa Timur, Indonesia dari ayah keturunan Jawa bernama Dodock Credenda Handogo dengan Ibu berdarah Jawa-Manado bernama Emma Sugiastuti.
Adinda merupakan anak ke tiga dari empat bersaudara, Selain itu ayah dan kakak laki-lakinya Dika Credenda Handogo adalah pembalap kelas E-Kart.
Adinda menyelesaikan program kuliah dual degree di Universitas Indonesia (Bachelor of Social Science) dan Universitas Deakin (Bachelor of Communication) di Melbourne-Australia dengan status Summa Cum Laude dan class valedictorian.
Selain bekerja sebagai model, Cresheilla pertama kali mendapatkan pengakuan pada tahun 2016 setelah terpilih sebagai unggulan dan semifinalis Wajah Femina, GoGirl! Look dan Gadis Sampul, sejak itu ia muncul di Majalah Femina, GADIS, Cosmopolitan Indonesia dan Robb Report Singapore.
Adinda memiliki hobby Menyanyi dan olahraga Basket. Adinda juga memiliki proyek sosial bernama Better Equal, yaitu sebuah platform yang mendukung implementasi kesetaraan gender melalui sektor pendidikan dan ekonomi.
Adapun kontes kecantikan yang pernah Adinda ikuti yaitu:
Puteri Indonesia 2022
Adinda terpilih sebagai Puteri Indonesia Jawa Timur yang menjadikannya sebagai perwakilan provinsi Jawa Timur pada kontes Puteri Indonesia 2022.
"Dalam ajang Puteri Indonesia 2022, saya terpilih sebagai pemenang Puteri Indonesia Pariwisata di Jakarta Convention Center, Jakarta, Indonesia pada tanggal 27 Mei 2022," bebernya.
Miss Supranational 2022
Sebagai Puteri Indonesia Pariwisata 2022, Adinda mewakili Indonesia di ajang Miss Supranational 2022 yang diselenggarakan pada bulan Juli 2022 di Strzelecki Park Amphitheater in Nowy Sącz, Małopolska, Polandia.
"Saya berhasil meraih gelar Runner-up 3, gelar yang sama untuk ketiga kalinya bagi Indonesia, pertama tahun 2013 oleh Cok Istri Krisnanda Widani dan kedua di tahun 2018 oleh Wilda Octaviana Situngkir," terangnya.
Ini juga merupakan kali ke-empat wakil Indonesia berada di jajaran 5 Besar finalis Miss Supranational, setelah terakhir kalinya diraih oleh Jesica Fitriana Martasari ditahun 2019. Selain itu Dinda juga meraih penghargaan khusus Supra Chat (Best Interview).(*)