KETIK, SITUBONDO – Jembatan darurat di Desa Kalibagor, Kecamatan Situbondo, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, yang mengalami amblas akibat tertimpa material tanah yang longsor setelah tergerus air, kini tidak digunakan lagi.
Pasalnya, jembatan utama yang dibangun sudah dibuka untuk digunakan dan dilewati pengendara.
Menurut Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Kabupaten Situbondo, Rikwan Sugihartono, jembatan darurat sudah tidak digunakan, tapi para pengendara dapat melintasi jembatan utama.
"Sekarang pengendara motor dan mobil dari Situbondo menuju Bondowoso maupun sebaliknya, dapat melintasi jembatan utama itu," ungkap Rikwan.
Sejumlah mobil dan motor saat melintas di jembatan utama Kalibagor, Situbondo. (Foto:Abdul Hakim/ketik.co.id)
Dishub Situbondo mengimbau agar pengendara yang melewati jembatan tersebut tetap berhati-hati. Hal ini dilakukan agar dapat menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
"Meskipun kendaraan motor dan mobil sudah bisa melewati jembatan tersebut, tapi diharap kepada pengendara untuk tetap hati-hati dan jangan ngebut," ucapnya.
Terkait arus lalu lintas kendaraan di jembatan darurat, Dishub Situbondo melakukan koordinasi dengan pihak kepolisian dan instansi terkait lainnya.
"Mengenai arus lalu lintas kendaraan di jembatan Kalibagor, kami masih terus berkoordinasi dengan pihak kepolisian dan instansi terkait lainnya," pungkas Rikwan.(*)